Unggul 4 Point, El Rumi Kalahkan Jefri Nichol di Tinju Superstar Knockout 2023

JAKARTA - Acara Superstar Knockout 2023 di mana terjadi pertandingan tinju antara El Rumi dan Jefri Nichol telah diselenggarakan pada Jumat, 17 November di Mahaka Square, Jakarta Utara.

Pada ronde pertama Jefri Nichol terlihat bersemangat melayangkan tinju kepada El Rumi. Sayangnya, pada ronde keempat baik El Rumi maupun Jefri Nichol sudah mulai terlihat kehilangan keseimbangan.

Setelah pertandingan diumumkan skor yang didapat oleh El Rumi dan Jefri Nichol berdasarkan masing-masing juri. Juri A, Nadea memberikan nilai kepada El 38 dan Jefri 38, juri B, Dus Ririhena memberikan kepada El 39 dan Jefri 37, terakhir Juri C, Okin Bakrie memberikan nilai kepada El 39 serta Jefri 37.

Dari skor ini ditetapkan bahwa El Rumi unggul 4 point dan dinyatakan sebagai pemenang dari adu tinju pada acara Superstar Knockout 2023. Dalam pidato kemenanganya, El Rumi mempersembahkan kemenangannya kepada warga Palestina dan semua orang yang sudah mendukung serta meragukan dirinya.

"Alhamdulillah kemenangan ini untuk Palestina dan keluarga yang udah dateng, untuk orang yang mendukung dan juga meragukan saya, ini dia sabuknya ada di saya bukan di Jefri Nichol," ujar El Rumi di Mahaka Square, Jakarta Utara, Jumat, 17 November.

Selanjutnya El juga berterima kasih ke Jefri Nichol karena sudah berani untuk naik ke atas ring serta melawan dirinya di acara adu tinju ini.

"Respect buat Jefri thank you udah mau tanding dan thank you juga buat Jefri Nichol udah berani ke ring. Kita udah sama-sama tunjukkan kepada Indonesia sama-sama skill terbaik kita dan terima kasih untuk yang sudah nonton. Hidup tinju Indonesia," sambung El.