Bakal Jadi Pendaftar Pertama ke KPU, Anies Sebut Pasangan Amin Serius Ingin Urus Negara
JAKARTA - Bakal capres dan cawapres Koalisi Perubahan, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin) berencana menjadi pasangan pertama yang akan mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Kamis, 19 Oktober, lusa.
Anies mengatakan, persiapan yang dikerjakan Koalisi Perubahan untuk mendaftarkan pasangan Amin menunjukkan tanggung jawab dan keseriusan ingin mengurus negara.
"Karena ini mau mengurus negara, mengurus masa depan harus dengan keseriusan," ujar Anies di Jakarta, Selasa, 17 Oktober.
Menurut Anies, Koalisi Perubahan yang diisi Partai NasDem, PKS dan PKB telah menyusun perencanaan dengan matang.
"Nanti biarlah masyarakat yang akan melakukan assessment atas apa yang kita kerjakan," kata Anies.
Sebelumnya, Sekretaris Jenderal DPP Partai NasDem Hermawi F Taslim mengungkapkan, Tim Koalisi Perubahan sudah mengirimkan surat pemberitahuan pendaftaran pasangan AMIN ke KPU pada Kamis, 14 Oktober, pukul 15.00 WIB. Surat tersebut langsung diterima oleh staf sekretaris jenderal KPU RI.
Baca juga:
- Gugatan Batas Usia Capres-Cawapres Ditolak, Yusril: Dugaan MK Sebagai Mahkamah Keluarga Tak Terbukti
- Putusan Sidang MK Terkini: Gibran Bisa Maju Pilpres karena Jabat Wali Kota Solo
- KPK Panggil Suami Zaskia Gotik Hari Ini Terkait Dugaan Korupsi Pembangunan Gereja Kingmi Mile Papua
- Suami Diduga Terjerat Korupsi, Zaskia Gotik Jual Rumah
Diketahui, pendaftaran capres cawapres akan dibuka pada 19 Oktober mulai pukul 08.00-16.00 WIB, dan ditutup pada 25 Oktober 2024 pukul 23.59 WIB.