Hasil Liga 1 2023/2024: Dewa United Bungkam PSS di Kandang, Borneo FC Benamkan Arema di Zona Degradasi

JAKARTA - Dewa United dan Borneo FC kompak meraih kemenangan di pekan ke-15 Liga 1 2023/2024. Dewa United menang di kandang atas PSS Sleman.

Sementara Borneo FC merebut tiga poin dari markas Arema FC untuk membenamkan tuan rumah ke zona degradasi.

Menjamu PSS Sleman di Indomilk Arena pada Jumat, 6 Oktober, Dewa United memanfaatkan kesempatan dengan baik untuk bangkit.

Setelah pada dua laga sebelumnya Dewa United gagal menang, kali ini poin tiga berhasil diamankan Dewa United di kandang. Laga melawan PSS diakhiri dengan kemenangan 3-1 lewat brace dari Alex Martins Ferreira di menit ke-12 dan 90 serta satu gol lain dari Egy Maulana Vikri di menit ke-40.

Di kubu lawan, PSS hanya bisa membalas angka satu kali. Tepatnya di menit ke-80 lewat eksekusi Ricky Cawor. Kemenangan Dewa United di laga ini membuat mereka kini ada di posisi ke-9 klasemen dengan 21 poin.

Kemenangan lainnya juga berhasil diamankan Borneo FC saat melawat ke markas Arema FC. Dalam laga di Stadion I Wayan Dipta pada Jumat, 6 Oktober malam WIB, tim tamu menang dengan skor akhir 1-0.

Kemenangan tipis ini berhasil diamankan Borneo FC lewat eksekusi Ahmad Nur Hardianto di menit ke-71. Meski bersusah payah menembus pertahanan tin tuan rumah, tiga poin yang diamankan Pesut Etam ini mampu mengukuhkan posisi mereka di puncak klasemen dengan total 31 poin.

Sebaliknya malang malah dirasakan Arema FC, kehilangan tiga poin di kandang kali ini membuat Singo Edan kian terancam di jajaran klasemen. Saat ini Arema FC berada di zona degradasi dengan torehan 13 poin dari 15 laga yang telah dijalani.