Dipesan Lebih dari 2.000 Unit Sejak GIASS dan Didominasi Varian Hybrid, Honda CR-V Terbaru Siap Dikirim
JAKARTA - All-New CR-V diluncurkan pada gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023. Tak butuh waktu lama bagi SUV premium Honda ini mendapatkan respons positif, menjadi salah satu model dengan penjualan terbanyak dalam beberapa waktu terakhir.
Hingga saat ini, Honda Prospect Motor (HPM) mencatat pemesanan sebanyak lebih dari 2.000 unit. Pihak HPM juga telah melakukan pengiriman sejumlah unit CR-V ke beberapa diler di seluruh Indonesia.
Menariknya, penjualan terbanyak CR-V generasi keenam adalah tipe hybrid. Honda mencatat bahwa varian RS e:HEV memberi kontribusi sebanyak 70 persen dari keseluruhan pemesanan model ini.
"Saat ini mobil sudah siap dikirimkan ke diler, dan kami fokus untuk secepatnya memenuhi seluruh permintaan konsumen," kata Yusak Billy, selaku Sales, Marketing, dan Aftersales Director PT HPM, dalam keterangan yang diterima VOI, Jumat, 6 Oktober.
Dengan mengusung tema "Ahead in Perfection", CR-V generasi keenam tersebut hadir sebagai SUV premium di Indonesia yang menampilkan desain yang elegan dan mewah. Tidak hanya itu, SUV ini memiliki kenyamanan berkendara dengan performa lebih impresif dari sebelumnya.
All-New Honda CR-V hadir dengan dua opsi jantung pacu, yakni mesin bensin 1,5 liter dan mesin bensin 2,0 liter yang dibekali sistem Hybrid Electric Vehicle (HEV).
Varian awal Honda CR-V 2024 dilengkapi dengan mesin 1,5 liter turbocharged 4-silinder, yang menghasilkan daya hingga 187 dk dan torsi 243 Nm. Varian ini tersedia dengan sistem penggerak dua roda (2WD) dan semua roda (AWD).
Sementara itu, untuk varian hybrid, Honda CR-V e:HEV RS memiliki mesin 2,0 liter 4-silinder Atkinson Cycle DOHC yang berkolaborasi dengan dua motor listrik, menghasilkan daya hingga 204 dk dan torsi 335 Nm dan baterai lithium-ion berkapasitas 1,06 kWh.
Teruntuk sistem e:HEV, All-New CR-V dapat berjalan dalam tiga mode mengemudi, yakni EV Mode, Hybrid Mode, dan Engine mode yang secara otomatis akan berganti sesuai dengan kondisi jalan, pengendaraan, beban mesin, dan cara mengemudi.
Teknologi Honda Sensing juga dihadirkan demi memenuhi kebutuhan para pelanggan, yang terdiri dari si Collision Mitigation Braking System (CMBS), Adaptive Cruise Control with Low-Speed Follow (ACC with LSF), Road Departure Mitigation System with Lane Departure Warning (RDM with LDW), Lead Car Departure Notification System (LCDN), Lane Keeping Assist System (LKAS) dan Auto High Beam (AHB).
All-New CR-V juga dilengkapi dengan delapan airbag pada sisi depan, samping, dan bawah untuk bagian lutut demi menghindari resiko cedera dan kematian bila terjadi kecelakaan. CR-V terbaru tersebut juga memiliki Active Cornering Light yang membantu pengguna melihat objek di depan saat berbelok.
Baca juga:
Harga untuk SUV ini tergantung dari varian yang ditawarkan. Untuk tipe 1.5 L turbo, dibanderol Rp739,9 juta (OTR Jakarta). Sementara untuk tipe 2.0 L atau All New CR-V Hybrid, harganya Rp804,9 juta (OTR Jakarta).