John Grisham dan Novelis AS, Gugat OpenAI karena Menggunakan Karyanya untuk ChatGPT

JAKARTA - Sebuah kelompok perdagangan untuk para pengarang atau novelis Amerika Serikat telah menggugat OpenAI di pengadilan federal Manhattan atas nama para penulis terkemuka, termasuk John Grisham, Jonathan Franzen, George Saunders, Jodi Picoult, dan novelis "Game of Thrones" George R.R. Martin. Gugatan ini menuduh perusahaan artificial intelligence itu secara tidak sah melatih chatbot berbasis kecerdasan buatan yang populer, ChatGPT, dengan menggunakan karya mereka.

Gugatan class-action yang diajukan oleh Authors Guild pada Selasa 19 September bergabung dengan sejumlah gugatan lainnya dari penulis, pemilik kode sumber, dan seniman visual terhadap penyedia generative AI. Selain OpenAI, gugatan serupa juga ditujukan kepada Meta Platforms dan Stability AI terkait data yang digunakan untuk melatih sistem AI mereka.

Penulis lain yang terlibat dalam gugatan terbaru ini termasuk penulis "The Lincoln Lawyer" Michael Connelly dan pengacara-novelis David Baldacci dan Scott Turow.

Perwakilan dari OpenAI belum memberikan tanggapan terhadap permintaan komentar pada Rabu, 20 September. OpenAI dan para tergugat AI lainnya telah mengklaim bahwa penggunaan data pelatihan yang diambil dari internet memenuhi syarat sebagai penggunaan yang wajar berdasarkan hukum hak cipta Amerika Serikat.

CEO Authors Guild, Mary Rasenberger, mengatakan dalam sebuah pernyataan pada  Rabu bahwa para pengarang "harus memiliki kemampuan untuk mengendalikan apakah dan bagaimana karya mereka digunakan oleh generative AI" untuk "mempertahankan literatur kita."

Gugatan Authors Guild menyatakan bahwa dataset yang digunakan untuk melatih model bahasa besar OpenAI agar dapat merespons perintah manusia termasuk teks dari buku-buku para penulis yang mungkin diambil dari repositori buku "pembajakan" ilegal di internet.

Gugatan tersebut mengklaim bahwa ChatGPT menghasilkan ringkasan akurat dari buku-buku para pengarang ketika diminta, menunjukkan bahwa teks mereka termasuk dalam database ChatGPT.

Gugatan ini juga mencatat kekhawatiran yang berkembang bahwa para penulis dapat digantikan oleh sistem seperti ChatGPT yang "menghasilkan ebook berkualitas rendah, menyamar sebagai penulis, dan menggantikan buku yang ditulis oleh manusia."