PDAM Temanggung Salurkan Bantuan Air Bersih ke Daerah Kekeringan
TEMANGGUNG - Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Agung Kabupaten Temanggung, Provinsi Jawa Tengah, menyalurkan bantuan air bersih kepada warga di daerah-daerah yang mengalami kekeringan dan kekurangan air.
"Kami membantu masyarakat yang benar-benar sudah mengalami kekeringan dan kesulitan untuk mendapatkan air bersih," kata Direktur Utama PDAM Tirta Agung Temanggung Rinto Adhi Utomo di Temanggung, Antara, Rabu, 6 September.
Menurut dia, dalam beberapa pekan terakhir PDAM Tirta Agung mendistribusikan bantuan air bersih kepada warga di wilayah Kecamatan Pringsurat dan Kaloran.
Dengan menggunakan lima mobil tangki bantuan air bersih disalurkan kepada 160 keluarga di tujuh dusun di Desa Gowak, Kecamatan Pringsurat.
Selain itu, PDAM bersama Kepolisian Resor Temanggung menyalurkan bantuan air menggunakan tiga mobil tangki ke tandon air warga di Dusun Jagang, Desa Kalimanggis, Kecamatan Kaloran.
"Bantuan air bersih di Dusun Jagang, Desa Kalimanggis, ini untuk kebutuhan sekitar 50 keluarga," kata Rinto.
Ia menyampaikan bahwa bantuan air bersih disalurkan kepada warga di daerah terdampak kekeringan yang telah mengajukan permintaan bantuan air ke PDAM.
Baca juga:
- Muncul Isu Cak Imin Dikriminalisasi Gara-gara Dipanggil di Kasus Korupsi, KPK: Tidak Paham Proses Hukum!
- NasDem Terima Kunjungan PKS dan PKB Siang Ini, Bahas Tim Pemenangan Anies-Cak Imin?
- PKS Pilih Kalem di Tengah Isu Anies-Cak Imin, Belum Punya Niatan Ganti Capres
- Kecewa Berat, Demokrat Buka-bukaan Tulisan Tangan Anies Baswedan yang Minta AHY jadi Cawapres
Rinto menjelaskan pula bahwa selama musim kemarau debit air di sumber-sumber air PDAM Tirto Agung turun sekitar empat persen dan kondisi yang demikian mempengaruhi pasokan air ke pelanggan.