Wajah Baru Museum Sejarah Semarang Pakai Teknologi Imersif
JAKARTA - Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi merilis video teaser dari proyek pariwisata di kotanya. Salah satunya dengan menyiapkan museum sejarah berteknologi imersif pertama di Indonesia.
"Coming soon. saat ini dalam tahap penyempurnaan konsep, semoga lancar sampai terwujud," tulisnya di akun Instagram pribadinya @HendrarPrihadi, Sabtu, 30 Januari.
Baca juga:
Wali kota yang akrab disapa Hendi ini mengungkapkan museum tersebut akan menggunakan bangunan yang telah didirikan oleh Kementerian PUPR di bundaran Bubakan, Kota Semarang. Adapun imersif merupakan konsep teknologi yang mulai diterapkan pada sejumlah museum di berbagai negara untuk menarik minat pengunjung.
Konsep tersebut mengaburkan batasan antara dunia digital dengan dunia nyata sehingga pengunjung bisa mendapatkan pengalaman baru. Hendi menyampaikan saat ini persiapan museum sedang dalam penyempurnaan pengaplikasian konsep teknologi.
"Saat ini ada dalam tahap penyempurnaan konsep pengaplikasian teknologi, semoga prosesnya lancar," imbuhnya.
Rencananya museum baru bisa dinikmati masyarakat pada pertengahan tahun 2021. Ia juga berharap kehadiran museum dapat menambah destinasi baru di kawasan Kota Lama Semarang.