Isi Materi Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno Bakal Hadiri Pendidikan Kader GMPI
JAKARTA - Pimpinan Pusat Generasi Muda Pembangunan Indonesia (PP GMPI) akan menghadirkan Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) PPP Sandiaga Salahuddin Uno dalam Pendidikan Kader Nasional (PKN) III pada 3-5 Juli 2023 di Jakarta.
PKN III bertujuan membahas strategi pemenangan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dalam menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
"Beliau direncanakan akan mengisi materi tentang pengembangan UMKM dan ekonomi kreatif sehingga bisa memberikan pengetahuan dasar bagi kader yang akan menjadi pelaku bisnis,” ujar Ketua Pelaksana PKN III GMPI Hammam Asyari dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Minggu 2 Juli, disitat Antara.
Selain itu, Sandiaga Uno yang juga merupakan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif akan memberikan materi mengenai bagaimana strategi para kader muda PPP bisa merebut suara kalangan muda, milenial, dan Gen-Z.
Hammam mengatakan bahwa peserta yang hadir diperkirakan mencapai 200 orang. Mereka merupakan kader-kader terbaik dari perwakilan pimpinan wilayah GMPI se-Indonesia.
"Mereka akan diberi pengetahuan dan pendidikan kader tingkat paling tinggi di GMPI, salah satunya bagaimana strategi memenangkan pemilu," kata Hammam Asyari.
Baca juga:
Selain Sandiaga Uno, ia mengatakan pemberi materi yang akan dihadirkan adalah tokoh-tokoh berkompeten di bidangnya, termasuk senior GMPI dan PPP
"Kami akan menghadirkan para senior GMPI, praktisi, lembaga survei, dan para petarung PPP yang sudah terbiasa memenangkan pemilu," ujarnya.
Sebelumnya, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menetapkan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno sebagai Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) pada Pemilu 2024.
Hal ini disampaikan Sekretaris Jenderal DPP PPP Muhamad Arwani Thomafi dalam Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) VI PPP di Jakarta, Sabtu 17 Juni
"Rapimnas VI Partai Persatuan Pembangunan menugaskan Sandiaga Salahuddin Uno sebagai Ketua Badan Pemenangan Pemilu Nasional dengan tugas pokok pemenangan dalam pemilu legislatif, pemilu presiden/wakil presiden, dan pilkada serentak 2024," ujar Arwani.
Ia menjelaskan bahwa mantan kader Partai Gerindra itu memiliki tugas untuk memimpin program strategis pemenangan PPP pada Pemilu 2024. Sandiaga Uno nantinya akan mengawal program pemilu berdasarkan kebijakan dan target yang telah ditetapkan partai berlogo ka'bah itu.
"Pendampingan pemenangan calon anggota legislatif (caleg) PPP," tandasnya.