Charlie Puth Ingatkan Penggemar Tak Lempar Barang ke Panggung Konser

JAKARTA - Charlie Puth meminta penggemar untuk tidak melempar barang ke atas panggung ketika konser sedang berlangsung. Peringatan ini disampaikan setelah beberapa penyanyi mengalami insiden kala mendapat lemparan barang dari penonton.

Bebe Rexha harus menghentikan konsernya setelah matanya terluka akibat seorang penggemar melempar telepon genggamnya ke atas panggung. Selain Rexha, kejadian serupa juga dialami Ava Max, Pink serta yang terbaru Kelsea Ballerini.

Pada 28 Juni lalu, Kelsea Ballerini terpaksa menghentikan konser sementara setelah matanya terkena lemparan gelang oleh seorang penggemar saat konser di Idaho.

Kamis, 29 Juni, Charlie Puth menyebut insiden tersebut membahayakan publik termasuk penyanyi. Ia meminta penonton konsernya untuk tidak melempar apapun ke atas panggung.

“Tren melempar barang ke penampil ketika mereka di panggung harus berakhir. Tidak menghormati dan sangat berbahaya,” tulis Charlie Puth.

“Tolong cukup nikmati musiknya, saya meminta kalian,” lanjutnya.

Ballerini yang kembali ke panggung setelah kejadian tersebut berbicara kepada penggemar. Ia meminta penggemar tidak melempar barang dan selalu menjaga satu sama lain.

“Apa yang paling saya pedulikan adalah keselamatan semua orang. Jika kalian tidak merasa aman, tolong minta seseorang di sekitar lain. Jika Anda merasa terdorong, tandai. Jangan lempar barang,” kata Kelsea Ballerini.

Di sisi lain, Charlie Puth sedang melakukan tur dunia The Charlie Live Experience. Ia akan mengunjungi beberapa kota di Asia dimulai di Hong Kong pada 4 Oktober.

Charlie Puth juga dijadwalkan menggelar konser di Jakarta pada 8 Oktober 2023 di Beach City International Stadium. Selain itu ia mengunjungi Thailand, Singapura, serta Jepang dan Korea Selatan.