Juarai Taipei Open 2023, Ini Jumlah Uang Hadiah Chico Aura Dwi Wardoyo

JAKARTA – Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo menjuarai turnamen Taipei Open 2023. Chico mengalahkan pemain tuan rumah, Su Li Yang dengan angka 23-21 dan 21-15 di Tian-Mu Arena, Universitas Taipei, Taiwan pada Minggu 25 Juni.

Pertarungan ketat terjadi pada gim pertama, ketika saling susul angka mewarnai persaingan kedua pemain. Sempat susul menyusul hingga 21-21, Chico menyudahi gim pertama dengan skor 23-21.

Gim kedua sempat berjalan seru hingga skor 6-6, namun kemudian Chico terus melaju tanpa mampu ditempel lagi oleh Su Li Yang. Pertandingan kedua akhirnya ditutup dengan kemenangan Chico, 21-15.

Gelar juara Taipei Open 2023 merupakan yang pertama untuk Chico di tahun ini. Prestasi terbaik pemain asal Papua tersebut adalah mencapai final Indonesia Masters 2023 di Jakarta pada Januari lalu, namun dia dikalahkan Jonatan Christie 15-21, 13-21.

Sebagai juara Taipei Open 2023 nomor tunggal, Chico berhak atas hadiah uang sebesar 15.750 dolar AS atau sekitar Rp236,9 juta.

Indonesia sebenarnya meloloskan satu finalis lagi dalam turnamen Taipei Open 2023, yaitu di nomor ganda putri. Sayang pasangan Febriana Dwi Puji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi dikalahkan ganda Korsel, Lee Yu Lim/Shin Seung Chan dengan skor 21-18, 17-21, 17-21.