Prabowo dan Cak Imin Kompak Nyatakan Koalisi Gerindra-PKB Solid untuk 2024
JAKARTA - Ketua Umum Partai Gerindra menggelar pertemuan dengan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Kertanegara, Jakarta Selatan.
Dalam pertemuan rutin ini, keduanya kompak menyatakan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR) yang dibangun Gerindra dan PKB tetap solid menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024
"Kita update perkembangan dan saling bertukar pikiran, kesimpulannya kita sangat solid, kita sangat optimis karena kita setulus-tulusnya, seikhlas-ikhlasnya kita ingin berbakti pada rakyat," ujar Prabowo, Jumat, 28 April.
Cak Imin menerangkan, pertemuan sore ini untuk membangun dan mematangkan koalisi agar semakin kuat menghadapi Pilpres 2024.
Gerindra dan PKB, kata dia, siap mengajak partai politik lain untuk bergabung bersama-sama memenangkan kontestasi pada tahun depan. Khususnya, memenangkan pasangan capres dan cawapres yang akan diusung nantinya.
Baca juga:
- Cegah Kasus Petugas KPPS Meninggal Kelelahan, KPU Rancang Metode Penghitungan Suara 2 Panel di Pemilu 2024
- Gus Yaqut: Bila Prabowo-Airlangga Berpasangan Pilpres 2024 akan Kompetitif
- KIB Berharap Jokowi Kumpulkan Pimpinan Parpol Tindaklanjuti Koalisi Besar
- Prabowo Santai Soal Cawapres 2024: Tenang Saja, Politik Ini Dinamis
"Pertemuan ini memperbaharui semangat kerjasama koalisi untuk kepentingan Indonesia di masa depan. Alhamdulillah, halal bihalal ini menghasilkan kebersamaan yang semakin solid, kekuatan koalisi semakin baik dan semoga mengajak partai lain bersama sama Gerindra dan PKB menyongsong 2024," kata Cak Imin.
"Insyaallah, ke depan kita akan bekerja keras lagi agar koalisi ini sampai pada pilpres dengan hasil kemenangan yang kita harapkan," sambungnya.