Hilal Dilaporkan Terlihat di Sejumlah Titik Pemantauan di Indonesia
JAKARTA - Beberapa titik rukyatul hilal di sejumlah daerah di Indonesia, mengatakan bahwa hilal sudah terlihat. Salah satunya di Pantai Tanjung Kodok, Lamongan, Jawa Timur.
Titik pemantauan di DKI Jakarta pun menyebutkan bahwa hilal sudah terlihat. Seperti titik pemantauan di Pesantren Husiniah, Cakung, Jakarta Timur.
Kemenag RI menetapkan 124 titik pemantauan rukyatul hilal. Menurut Dirjen Binmas Islam Kemenag RI, Kamaruddin Amin, rukyatul hilal dilakukan bekerja sama dengan Ormas Islam dan instansi-instansi lain di wilayah yang ditunjuk sebagai titik pemantauan hilal.
“Hasil rukyatul hilal yang dilakukan ini selanjutnya dilaporkan sebagai bahan pertimbangan Sidang Isbat awal Ramadan 1444 Hijriah,” kata Kamaruddin.
Pengumuman resmi hasil Sidang Isbat awal Ramadan 1444 Hijriah, dijadwalkan pada pukul 19.05 WIB.