Pemeran Wolverine Pernah Ditawari Jadi Pemilik Klub Norwich City dengan Nilai Investasi Hanya Rp18 Ribu
JAKARTA – Pengakuan mengejutkan diutarakan oleh bintang film Hollywood Hugh Jackman. Dia pernah mendapat tawaran untuk menjadi co-owner klub Norwich City dengan nilai investasi satu poundsterling atau Rp18 ribu.
Meski demikian, pria berusia 54 tahun itu tidak ingin cuma menjadi sekedar pemilik klub. Ia berniat untuk bermain membela klub Inggris Norwich City jika itu memungkinkan terjadi.
Niat itu muncul setelah melihat sesama artis sekaligus saingannya di dunia komedi, Ryan Reynolds, menikmati kesuksesan sejak membeli Wrexham bersama Rob McElhenney pada tahun 2021.
Dalam sebuah kesempatan, pemain yang terkenal sebagai Wolverine itu ingin merangkap pemain yang bisa bermain di lapangan Carrow Road untuk klub yang dicintainya tersebut sekaligus kalau bisa ia ingin mengalahkan tim yang dimiliki oleh Reynolds.
"Saya akui bahwa ketika Ryan membeli tim tersebut, saya mendapatkan lebih dari satu tawaran dari rival tim tersebut dengan harga satu poundsterling untuk bergabung sebagai co-owner dan hal tersebut sangat menggoda saya," kata Hugh kepada BBC.
Hugh mengatakan, saat ini artis yang menginvestasikan uang mereka di klub-klub sepak bola memang sudah ada. Namun, untuk menjadi pemain sama sekali belum ada.
"Semua hal terkait orang luar yang masuk dan membeli tim sepak bola, rasanya sedikit, saya tidak tahu, mudah. Saya telah memutuskan untuk melangkah lebih jauh," kata dia.
"Saya benar-benar akan mencoba untuk bergabung dengan tim. Jadi Delia Smith, Stephen Fry, saya akan datang untuk mencoba."
"Saya pikir jika saya benar-benar ingin menempel Ryan Reynolds, jadi jika Wrexham bermain melawan Norwich, karena jelas ada level di sini, saya pikir akan lebih baik jika saya yang mencetak gol kemenangan," imbuh dia.
Hugh diketahui memiliki hubungan dekat dengan tim asal Norfolk itu. Ibunya diperkirakan masih tinggal di Norwich. Sebelumnya Hugh pernah melemparkan candaan tentang tawaran pengambilalihan Norwich pada tahun 2021 setelah Wrexham dibeli Reynolds.
Dia diketahui mengunjungi klub tersebut beberapa kali saat masih kecil, termasuk mendatangi Carrow Road saat berusia 16 tahun.
Baca juga:
- Baru Main Lima Kali dalam Lima Bulan, Sahabat Dekat Cristiano Ronaldo Cabut dari Klub Yunani
- Waketum PSSI Zainudin Amali Beri Keterangan Ambigu soal Posisi Sebagai Menpora usai Lapor Presiden Jokowi
- Tottenham Berang Son Heung-min Diserang Pelecehan Rasis di Media Sosial Setelah Laga Derbi
- PSSI dan Polri Bersinergi Demi Jadwal Kompetisi Lebih Teratur