Arsenal vs Brentford: Menang di Kandang, Target The Gunners Menjauh dari Kejaran Man City
JAKARTA - Arsenal akan menjamu Brentford di Emirates Stadium, pada pekan ke-23 Liga Inggris atau Premier League 2022/2023, Sabtu 11 Februari. The Gunners mengusung kemenangan guna menjauh dari kejaran Man City.
Klub asuhan Arteta, sedang lesu menyusul dua kekalahan beruntun di dua ajang berbeda. Setelah dikalahkan Manchester City 0-1 di Piala FA, Arsenal tumbang setelah ditaklukkan tuan rumah Everton dengan skor 1-0 di Liga. Beruntung rival mereka, Man City juga gagal menuai kemenangan di laga pekan lalu.
Alhasil, keunggulan Arsenal yang masih di puncak klasemen dengan jarak lima poin dengan Man City di klasemen saat ini masih terjaga.
Pelatih Mikel Arteta menyadari timnya harus memaksimalkan laga kandang nanti. Meski diakui Brentford adalah lawan yang tidak mudah ditaklukkan.
“Perjalanan akan sangat sulit dan menantang. Ada rintangan di depan, dan kami harus bisa mengatasinya. Sekarang kami harus mempersiapkan diri dengan sangat baik, untuk menghadapi laga hari Sabtu, dan mengalahkan Brentford,” tegas Mikel Arteta, dikutip Sky Sports News.
Arsenal dipastikan tidak akan mudah mengulang kemenangan 3-0 atas Brentford dari pertemuan sebelumnya. Sebab, dalam sembilan laga terakhirnya di Premier League, Brentford tak sekali pun tersentuh kekalahan. Terakhir, Brentford menghantam sang tamu Southampton 3-0 melalui gol-gol Ben Mee, Bryan Mbeumo, dan Mathias Jensen.
Kepercayaan diri tinggi pemain didukung dengan kesiapan skuad Brentford yang semuanya berada dalam kondisi fit. Pelatih Brentford, Thomas Frank meyakini timnya bisa membawa pulang poin dari Emirates.
"Kami sedang bagus dan kuat. Saya saya selalu percaya diri kalau kami bisa menang," ujar Frank.
Baca juga:
Prediksi Susunan Pemain
Arsenal (4-3-3): Ramsdale; Zinchenko, Magalhaes, Saliba, White; Xhaka, Partey, Odegaard; Martinelli, Nketiah, Saka.
Brentford (4-3-3): Raya; Janelt, Mee, Pinnock, Ajer; Jensen, Norgaard, Dasilva; Wissa, Toney, Mbeumo.