Sambangi SD di Kalsel, Wapres: Kalau Ingin SDM Baik Mulai Sejak Dini
KALSEL - Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin melakukan kunjungan kerja ke Kalimantan Selatan (Kalsel). Dalam kesempatan itu, Wapres menyempatkan diri menyapa murid-murid di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Syamsudin Noor di Banjar Baru.
"Inti saya mampir (menyapa murid SD) ingin memberikan dorongan pentingnya kita mulai membangun generasi dari bawah," kata Wapres di Kalsel, Jumat 27 Januari, disitat Antara.
Dia mengatakan, melihat semangat besar dari para murid SDN 1 Syamsudin Noor. Ia meminta pemerintah daerah benar-benar memperhatikan pendidikan sejak dini.
"Sejak SD bahkan PAUD, karena pembangunan bangsa harus dimulai dari kecil sehingga menjadi karakter," ujarnya.
Wapres menekankan para anak didik harus diberikan pendidikan karakter selain keterampilan.
"Kalau kita ingin punya sumber daya yang baik kita harus mulai sejak dini," ujarnya.
Baca juga:
- Tegaskan Kunjungi Sekber Gerindra-PKB Bukan Tepis Ajakan AHY, NasDem: Kami Tetap Bersama Demokrat-PKS
- Kasetpres Heru Cerita Lucu Awal Pandemi, Ada Menteri Protes Dicek Suhu Saat Ingin Masuk Istana
- KPK Tak Akan Paksakan Status Kasus Formula E Naik ke Penyidikan
- Kantornya Heru Budi Anggarkan Rp4,7 Miliar untuk Pengadaan Lift Baru dan Pemeliharaan di Gedung DPRD
Pada kesempatan itu Wapres beserta istri Wury Amin juga membagikan 50 paket tas dan peralatan sekolah kepada para murid SDN 1 Syamsudin Noor di Banjar Baru.