AltspaceVR akan Menghentikan Layanan Platform pada 10 Maret 2023
JAKARTA - Microsoft mengumumkan untuk menutup layanan AltspaceVR, platform realitas virtual sosial yang diakuisisinya pada tahun 2017, pada 10 Maret 2023.
Saat pertama kali diluncurkan, visi AltspaceVR adalah menciptakan tempat di mana orang-orang dari seluruh dunia dapat terhubung dan bersosialisasi secara real time, dan menjadi tempat yang menyenangkan untuk gim imersif.
"Saat kami melihat ke masa depan, kami melihat peluang untuk VR berkembang melampaui konsumen ke dalam bisnis dan sekarang memiliki tujuan yang lebih besar: versi pengalaman imersif yang lebih terbuka, mudah diakses, dan aman di metaverse," kata tim AltspaceVR dalam postingan blog yang pertama kali ditemukan oleh The Verge.
Meski demikian, untuk mencapainya, tim akhirnya telah membuat keputusan sulit untuk menghentikan platform AltpaceVR, dan mengalihkan fokus perusahaan untuk mendukung pengalaman imersif yang didukung oleh Microsoft Mesh.
"Keputusan tersebut tidak mudah karena ini adalah platform yang disukai banyak orang, menyediakan tempat bagi orang untuk mengeksplorasi identitas mereka, mengekspresikan diri, dan menemukan komunitas," ujarnya.
Namun, tim AltspaceVR mengatakan bahwa dengan Mesh, mereka bercita-cita untuk membangun platform yang menawarkan kesempatan seluas-luasnya kepada semua yang terlibat, termasuk kreator, mitra, dan pelanggan.
Baca juga:
- Dukungan Bluetooth di Pengontrol Stadia Sudah Tersedia Sekarang!
- Spotify PHK 400 Karyawan, Badai PHK Raksasa Teknologi Masih Berlanjut!
- Microsoft Tambah Investasi Hingga Rp150,3 Triliun ke OpenAI untuk Pengembangan ChatGPT
- Google Panik Terhadap Kemunculan ChatGPT, Larry Page dan Sergey Brin Terpaksa Turun Gunung
Jelang penutupan, perusahaan akan mendorong banyak pembuat dan pengembang yang menjadi bagian dari komunitas AltspaceVR untuk menyelenggarakan acara final dan mengunduh konten mereka.
Penutupan ini bukan berarti perusahaan akan berhenti dalam dunia metaverse, namun proyek metaverse selanjutnya mungkin akan menjadi produk kolaborasi mereka dengan Microsoft Mesh.
"Kami menantikan apa yang akan datang, termasuk peluncuran Microsoft Mesh, platform baru untuk koneksi dan kolaborasi, dimulai dengan memungkinkan tempat kerja di seluruh dunia," tandasnya.