Program Jenderal Andika Perkasa Dilanjutkan Jenderal Yudo Margono
JAKARTA - Jenderal Andika Perkasa boleh saja purna tugas sebagai Panglima TNI. Namun program yang sudah dirintis namun belum terealisasi akan dilanjutkan oleh Panglima TNI Yudo Margono yang baru dilantik oleh Presiden Jokowi.
Dalam teori organisasi, harus selalu ada perbaikan karena tidak ada organisasi yang sempurna. Demikian diungkapkan Jenderal TNI Andika Perkasa saat melaksanakan Exit Briefing dan penyerahan Memorandum bertempat di Aula Gatot Soebroto Mabes TNI, Cilangkap, Jatim, Senin 19 Desember.
Pelaksanaan Exit Briefing dan penyerahan Memorandum oleh Jenderal TNI Andika Perkasa dilaksanakan sesaat setelah Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo melantik Panglima TNI yang baru yaitu Laksamana TNI Yudo Margono di Istana negara, Senin siang.
Sudah Berusaha
Dalam kesempatan ini Jenderal TNI Andika Perkasa menyampaikan terimakasih kepada seluruh prajurit TNI selama kepemimpinannya setahun lebih sebulan. Beliau mengatakan telah berusaha memperbaiki beberapa hal dan masih banyak yang belum tertangani.
Dalam kesempatan yang sama Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono mengatakan akan melanjutkan program-program yang sedang berjalan dan mengajak Kepala Staf Angkatan dan Pimpinan Kotama (Komando Utama) Angkatan untuk mengadakan rapat membahas program-program yang belum selesai dan akan diselesaikan.
Baca juga:
- Komisi I DPR ke Yudo Margono: Sukses Jadi Panglima TNI di Situasi Politik yang Menghangat Jelang 2024
- Ketika Rumor Ketidakharmonisan Panglima TNI dan KSAD Dipertanyakan DPR RI
- Kiprah Doni Monardo di Pusaran Wabah COVID-19, Begini Rekam Jejaknya
- Banyak Event Nobar Final Piala Dunia, Bos PLN Pastikan Pasokan Listrik Aman
"Para perwira Tinggi TNI sudah mengetahui semuanya tentang program pokok saya, mana yang prioritas mana yang tidak, tentunya prioritas pasti kita tindak lanjuti," kata Panglima TNI.
Hadir dalam acara exit dan Briefing Kepala Staf Angkatan Darat, Jenderal TNI Dudung Abdurachman, S.E., M.M., Kepala Staf Angkatan Undara Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, para Pejabat Teras Mabes TNI dan Angkatan.