Anggota Satpol PP Terkapar Ditusuk Pria Lansia Saat Gelar Patroli di Pasar Rebo
JAKARTA - Seorang anggota Satpol PP menjadi korban penusukan yang dilakukan oleh pria lansia penyandang masalah kesejahteraan sosial (PMKS) di kawasan Pasar Rebo, Jakarta Timur, Kamis, 15 Desember, siang.
Akibat tusukan tersebut, korban menderita luka di pinggang bagian kiri. Menurut informasi, kejadian terjadi ketika petugas tengah melakukan Patroli Trantibum di kawasan Pasar Rebo.
Kasatpol PP Jakarta Timur Budhy Novian membenarkan adanya kejadian penusukan yang dialami anggotanya itu. Saat ini, pihaknya sudah mengamankan pelaku penusukan dan menyerahkan ke pihak kepolisian.
Baca juga:
"Iya benar, sudah diamankan. Anggota kita masih dirawat di rumah sakit," kata Budy saat dikonfirmasi VOI, Kamis, 15 Desember.
Sementara itu, Kasudin Sosial Jakarta Timur Purwono mengaku pihaknya belum mendapatkan informasi adanya penusukan yang dilakukan pelaku PMKS itu.
"Belum ada laporan, nanti kita cek dulu," singkatnya kepada VOI.