Saat Menteri Jokowi Hadir di Acara Ngunduh Mantu, Pose Jari ‘Saranghaeo’

JAKARTA – Para Menteri Kabinet Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) Indonesia Maju, nampak sudah hadir di acara tasyakuran Kaesang Pangarep dan Erina Gudono yang dilangsungkan di Pura Mangkunegaran.

Dari sejumlah menteri yang hadir hari ini, mereka yang hadir di acara akad nikah Kaesang dan Erina di Yogyakarta kemarin. Sebut saja Pratikno dan Basuki Hadimuljono yang menjadi saksi saat ijab kabul. Sementara itu, Sandiaga Uno, Airlangga Hartanto, Zulkifli Hasan dan Jhonny G. Plate baru hadir saat acara tasyakuran di Solo.

Seluruh menteri yang hadir di sesi pertama tasyakuran tampil kompak mengenakan beskap berwarna abu, lengkap dengan blangkon (pria) dan asesoris lain yang merupakan pakaian adat Jawa, khas Solo.

Seluruh menteri yang hadir berkesempatan untuk menyalami para pengantin, mendahului tamu undangan lain. Seusai bersalaman, para menteri pun berfoto bersama pengantin dengan pose ‘saranghaeyo’ khas Korea Selatan.

Mereka kompak menempelkan ibu jari dan telunjuk tangan mereka yang merupakan simbol cinta dalam budaya populer Korea Selatan.

Selepas berfoto bersama, para menteri pun turun dari pelaminan dan kembali ke mejanya masing-masing untuk menikmati hidangan yang telah disiapkan.

Tasyakuran pernikahan Kaesang dan Erina digelar dua sesi. Sesi pertama digelar pagi hari yang diawali dengan prosesi adat ngunduh mantu di Loji Gandrung, dilanjutkan kirab pengantin menuju Pura Mangkunegaran. Sementara sesi kedua akan digelar pada malam hari pukul 18.30 WIB.