ATM Bank Sinarmas Duren Sawit Dibobol Kawanan Pencuri
JAKARTA – Komplotan pencuri berhasil mengambil uang ratusan juta dari mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) Bank Sinarmas di Jalan Pondok Kelapa Raya, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur. Para pelaku beraksi sekitar pukul 03.00 WIB, dengan menggunakan mobil. Hal itu diketahui dari rekaman CCTV yang ada di lokasi.
"Diketahui dari CCTV, satu orang pelaku turun dan mengamati situasi. Setelah aman, kendaraan pelaku parkir di halaman ATM," kata Santi, warga sekitar kepada wartawan, Kamis, 10 November.
Baca juga:
Masih menurut keterangan saksi, para pelaku merusak pagar dan menghancurkan kaca. Setelah itu mereka membobol mesin ATM tersebut.
Diduga kuat, komplotan pelaku berjumlah lebih dari dua orang dan berhasil membawa kabur uang yang ada di dalam mesin ATM.
Kasus pembobolan ATM itu kemudian dilaporkan ke Polsek Duren Sawit. Petugas yang mendapat laporan langsung melakukan olah TKP dan mengambil data serta rekaman CCTV dari lokasi kejadian.