Langkah Minions Terhenti di Babak Pertama French Open 2022, Marcus: Kami Tak Sebaik yang Kemarin

JAKARTA - Langkah Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon terhenti di babak pertama French Open 2022, Rabu 26 Oktober. Pasangan yang dijuluki Minions ini kalah dari wakil Taiwan Lu Ching Yao/Yang Po Han.

Kevin/Marcus telah berjuang selama 66 menit. Namun, harus mengaku kalah dengan skor 15-21, 21-15 dan 17-21.

Kegagalan ini cukup mengejutkan karena di turnamen sebelumnya, yakni Denmark Open 2022, Minions lolos ke partai final.

Selepas pertandingan, Marcus mengakui kondisinya dan Kevin tak sebaik saat tampil di Denmark Open 2022. Shuttlecock juga menjadi salah satu faktor penghambat.

"Hari ini kami kurang dapat 'feel' bermain dari awal, mungkin ada sedikit perubahan mulai dari shuttlecock," kata Marcus dalam keterangan resmi tertulis dari PBSI.

"Tapi ini bukan alasan kekalahan kami. Performa kami hari ini juga berbeda, tidak sebaik yang kemari di Denmark Open," lanjutnya.

Marcus kemudian mengatakan, lawan juga bermain lebih berani di gim ketiga. Lu/yang dinilai bermain lebih cepat dan cepat mengambil inistiatif menyerang.

Kevin pun mengakui permainan lawan cukup baik dalam laga ini. "Mereka cukup tenng dengan tidak banyak mati sendiri," ujarnya.