Ini Caranya Pakai Fitur Live Rooms di Instagram
JAKARTA - Instagram baru saja meluncurkan fitur terbaru Live Rooms. Di mana fitur ini dapat menampung empat pengguna sekaligus saat melakukan Live Streaming dalam satu ruangan siaran.
Fitur tersebut telah secara resmi meluncur untuk pengguna Indonesia yang menggunakan aplikasi berbasis Android maupun iOS. Pengguna wajib melakukan update untuk mendapatkan fitur terbaru ini, meski masih secara bertahap penerapannya.
Baca juga:
Kendati demikian, Country Director Facebook Indonesia, Pieter Lydian mengatakan bahwa fitur Live Rooms hadir bukan tanpa alasan, ini berguna untuk mempermudah pengguna agar bisa berkomunikasi tatap muka dengan lebih dari satu orang melalui Live Streaming.
"Kami sangat terinspirasi dengan kreativitas pengguna dalam memanfaatkan fitur tersebut untuk tetap terhubung dengan teman, keluarga, kerabat, maupun audiens mereka di tengah masa pandemi ini," ungkap Lydian.
Menurut Lydian, saat ini platform digital menjadi solusi dan penunjang aktivitas banyak orang selama berada di rumah. Selain itu, pengguna juga tidak perlu khawatir menyoal keamanan dari fitur ini, karena Lydian menyatakan Instagram juga membekali dengan fitur keamanan.
Dengan adanya fitur keamanan ini, pengguna dapat menyembunyikan komentar negatif saat Live Streaming berlangsung. Lalu bagaimana cara menggunakan fitur ini?
1. Geser laman utama pada aplikasi Instagram Anda untuk memulai Live Streaming. Lalu pilih fitur Live Streaming.
2. Tekan tombol lingkaran pada bagian tengah bawah layar untuk memulai Live Streaming.
3. Kemudian, untuk menggunakan fitur Live Rooms, Anda hanya perlu menekan icon Kamera atau Rooms.
4. Selanjutnya, pengguna akan melihat daftar teman yang mengirimkan permohonan untuk bergabung di Live Rooms atau pengguna bisa mencari nama teman yang ingin diajak untuk Live Streaming.
5. Sebagau catatan, pengguna dapat menambahkan hingga tiga orang untuk bergabung dalam siaran Live Rooms.
6. Jika moderator (pengguna yang mengajak bergabung) menggunakan perangkat iOS, mereka akan dapat menggunakan fitur Q&A di Live Rooms.
Sejauh ini pengguna baru bisa menampilkan foto atau video seperti pada fitur Live Rooms. Ke depannya Instagram akan menambahkan fitur lainnya.