Klasemen F1 2022 usai Max Verstappen Mempertahankan Gelar GP Belanda
JAKARTA - Pebalap Red Bull Racing, Max Verstappen, memenangi F1 GP Belanda. Dia sukses mempertahankan gelar yang diraihnya musim lalu.
Verstappen mengungguli pebalap Mercedes George Russell dan jagoan Ferrari Charles Leclerc yang finis kedua dan ketiga.
"Ini bukan balapan yang kelihatan langsung hasilnya. Luar bisa menang di sini lagi, selalu spesial memenangi balapan di rumah Anda," kata Verstappen, seperti dilansir dari Antara.
Kemenangan ini membuat Verstappen semakin dekat dengan gelar juara dunia F1 2022. Pebalap asal Belanda itu kini mengoleksi 310 poin.
Dia unggul 109 poin dari Leclerc dan Sergio Perez (Rer Bull Racing) yang menempati posisi kedua dan ketiga dengan sama-sama mengoleksi 201 poin.
Tempat keempat diisi Russell yang mengoleksi 188 poin. Diikuti Carlos Sainz Jr dari Ferrari yang mengoleksi 175 poin.
Berikut ini adalah klasemen sementara pebalap F1 2022 usai GP Belanda (10 Besar):
Baca juga:
- Hasil F1 Belanda: Max Verstappen Berjaya di Sirkuit Zandvoort, Kandangnya
- Hasil MotoGP San Marino: Jatuh dan Cedera, Mario Aji Gagal Bawa Angka dari Kelas Moto3
- Hasil Bulu Tangkis Japan Open: Tuan Rumah Borong Dua Gelar, Indonesia Tak Kebagian
- Tyson Fury Beri Pesan untuk Oleksandr Usyk usai Bikin KO Bintang WWE