FA Selidiki Komentar Thomas Tuchel Terkait Kinerja Wasit Anthony Taylor di Laga Kontra Tottenham Hotspur

JAKARTA - Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) sedang menyelidiki komentar manajer Chelsea Thomas Tuchel terkait kinerja wasit Anthony Taylor di laga melawan Tottenham Hotspur.

Chelsea harus membawa pulang satu angka menyusul hasil imbang 2-2 saat menjamu Spurs di pekan kedua Premier League Inggris 2022/2023 di Stamford Bridge, Minggu, 14 Agustus malam WIB.

Tuchel sangat marah dengan kepemimpinan Taylor dalam laga itu karena dinilai mengeluarkan keputusan yang merugikan tuan rumah. Pria asal Jerman itu ingin agar sang wasit tidak boleh lagi memimpin laga-laga Chelsea di waktu yang akan datang.

"Saya dapat meyakinkan Anda bahwa dalam ruang ganti kami, setiap orang berpikir seperti itu," kata mantan pelatih Paris Saint-Germain itu sebagaimana dilansir dari BBC Sport.

Taylor memang dianggap sebagai salah satu wasit yang seringkali merugikan The Blues. Di laga melawan Spurs, ia bahkan dinilai membuat dua keputusan yang kontroversial.

Dua keputusan itu justru terjadi saat Spurs mencetak gol penyama kedudukan. Pertama saat gol Hojbjerg.

Saat itu, Richarlison dinilai berdiri dalam posisi offside. Selain itu, Tuchel menganggap pemain Brasil itu juga menghalangi pandangan penjaga gawang Chelsea, Edouard Mendy.

Lalu keputusan terkait insiden Rodrigo Bentancur, yang dianggap melanggar Kai Havertz sekitar 40 detik sebelum Hojbjerg membobol gawang Mendy.

Tuchel juga menyoroti aksi Taylor saat gol Harry Kane. Sebelum gol tercipta, ada yang menilai sudah terjadi pelanggaran karena Cristian Romero menarik rambut Marc Cucurella.

Kejadian ini sempat ditinjau lagi melalui video assistant referee (VAR), tetapi dibiarkan dan tidak dianggap pelanggaran.

"Kedua gol itu seharusnya tidak sah, dan itu adalah hasil yang adil karena kami tampil bagus dan pantas menang. Ini adalah sudut pandang saya," kata pelatih 48 tahun itu.

Komentar-komentar Tuchel inilah yang akan diselidiki induk sepak bola Inggris tersebut. FA juga akan meninjau rekaman video insiden-insiden itu dan melihat laporan pertandingan wasit sebelum memutuskan tuduhan apa pun.