Carlo Ancelotti Lampaui Capaian Pep Guardiola usai Real Madrid Raih Trofi Piala Super Eropa Kelima, Berikut Ini Fakta Menarik Lainnya

JAKARTA - Real Madrid menjuarai Piala Super Eropa setelah menang 2-0 atas Eintracht Frankfurt, Kamis, 11 Agustus, dini hari WIB. Dua gol Real Madrid dicetak David Alaba dan Karim Benzema.

Ini merupakan gelar kelima Piala Super Eropa yang dikoleksi Real Madrid. Klub La Liga Spanyol itu menyamai pencapaian Barcelona dan juga AC Milan.

Sementara itu, bagi sang pelatih Carlo Ancelotti, ini merupakan gelar keempatnya di Piala Super Eropa. Kini dia menjadi pelatih paling sukses di ajang ini.

Ancelotti melampaui rekor pelatih Manchester City, Pep Guardiola, yang sudah memenangi ajang ini sebanyak tiga kali, demikian yang dilansir Opta.

Pada pertandingan yang berlangsung di Olympiastadion itu, Real Madrid unggul lebih dulu pada menit ke-37 lewat gol Alaba. Ini merupakan gol keempatnya dalam 47 pertandingan untuk Los Blancos di semua kompetisi.

Pada menit ke-65, giliran Benzema yang mencatatkan namanya di papan skor. Gol ini membawanya menjadi pencetak gol terbanyak kedua Madrid di semua kompetisi dengan 324 gol.

Dia hanya kalah dari Cristiano Ronaldo yang menyumbang 450 gol sepanjang berseragam Los Blancos.

Selain Alaba dan Benzema, pujian juga patut diberikan kepada Thibaut Courtois yang mencatatkan sejumlah penyelamatan penting. Menurut catatan Opta, penjaga gawang asal Belgia ini telah menyelamatkan 19 tendangan ke arah gawang yang dia hadapi dari pemain lawan.

Semua penyelamatan itu dilakukannya pada empat final yang dilakoninya bersama Real Madrid, baik itu di kompetisi domestik ataupun Eropa.