Striker Baru Manchester City Erling Haaland Beri Peringatan, Netizen: Bersiaplah MU, Awas Harry Maguire
JAKARTA - Erling Braut Haaland resmi diperkenalkan sebagai pemain baru Manchester United kepada publik di Stadion Etihad, Minggu, 10 Juli waktu setempat. Dalam perkenalan ini, mantan pemain Borussia Dortmund itu sudah memberikan ancaman kepada para rival The Citizens, termasuk Manchester United.
Erling Haaland mengaku sudah tak sabar untuk segera memulai petualangannya bersama Manchester City. Dia yakin, bisa meraih momen bahagia bersama klub asuhan Pep Guardiola tersebut.
"Ini akan menjadi menyenangkan. Saya tak sabar untuk memulai semuanya dan saya yakin bisa mendapatkan waktu yang indah bersama Manchester City," ujar Haaland dalam video yang dilansir The Sun.
"Saya ingin bersenang-senang, jika saya melakukan itu, saya akan mencetak gol dan memenangi pertandingan. Semudah itu," lanjutnya.
Saat ditanya siapa yang akan jadi rival utamanya bersama Man City, Haaland mengatakan dengan tegas dan tak ingin mengulanginya. "Tentu saja Manchester United," ujarnya.
Pernyataan ini mendapat respons dari pendukung The Citizens. Beberapa di antara mereka meminta MU untuk mulai berhati-hati atau bahkan menyerah sejak dini.
"Man United seharusnya menyerah sekarang. Haaland akan datang untuk Anda," kicau seorang penggemar Man City di Twitter.
"Bersiaplah United. Harry Maguire awas Haaland datang untukmu," sahut fans lainnya.
Baca juga:
- Raheem Sterling Bakal Hengkang ke Chelsea dengan Transfer Rp900 Miliar
- Meski Bidik Brian Brobbey dari Leipzig, Sikap MU Masih Tegas Soal Cristiano Ronaldo, Tak Dijual
- Era Kepemimpinan Erik ten Hag Dimulai! 5 Peraturan Ketat Mulai Berlaku di Manchester United
- Resmi! Tottenham Datangkan Lenglet dari Barcelona dengan Status Pinjaman