15 ABK KM Setia Makmur yang Tenggelam di Laut Arafura Masih Dicari

JAKARTA - 15 orang ABK KM Setia Makmur yang tenggelam di Laut Arafura atau Laut Arafuru masih dicari.

Kabid Humas Polda Papua Kombes Ahmad Musthofa Kamal mengatakan tenggelamnya KM Setia Makmur 06 pertama kali dilaporkan ke kantor Pencarian Dan Pertolongan Merauke pada Sabtu, 2 Juli petang.

“Dalam laporannya, Haryanto menjelaskan bahwa kapal ini sudah tenggelam sejak tanggal 2 Juli dini hari yakni sekitar pukul 01.00 wit di koordinat 08°.28’.00’’ S - 136°.35’.00’’ E atau berjarak 426 km kearah barat dari dermaga Merauke,” kata Kombes Kamal dalam keterangan tertulis.

Kejadian ini kemudian dilaporkan kapal nelayan lain di sekitar lokasi ke pengurus kapal yang berada di Dobo

“Oleh pengurus kapal, informasi ini kemudian diteruskan ke Haryanto yang berada di Merauke untuk dilaporkan ke Kantor Pencarian Dan Pertolongan Merauke,” paparnya.

Dalam catatan surat kapal, kapal pancing cumi ini mengangkut 25 orang ABK. Kapal bertolak dari Dermaga Dobo pada 24 Juni menuju Laut Arafura. Dilaporkan, sepuluh orang ABK selamat dan berada di KM Sinar Mas 01.

“KM. Sinar Mas 01 yang membawa 10 korban selamat terpaksa harus meninggalkan lokasi kejadian karena cuaca buruk dan sulit untuk bertahan. KM Sinar Mas 01 bertolak menuju Dobo untuk mengevakuasi seluruh korban selamat dan diperkirakan akan tiba di Dobo esok hari tanggal 6 Juli,” jelas Kombes Kamal.

Dalam operasi SAR pencarian hari keempat belum membuahkan hasil.

“Hingga pukul 18.00 WIT pencarian di lokasi belum membuahkan hasil dan mengingat jarak pandang yang sangat terbatas maka operasi SAR hari ini dihentikan sementara untuk dilanjutkan esok hari,” kata Kombes Kamal.