Unit Jibom Polda Kepri Amankan 57 Proyektil Peluru Aktif di Galangan Kapal
BATAM - Unit Penjinak Bom (Jibom) Brimob Polda Kepri mengamankan 57 proyektil peluru aktif di galangan kapal PT ASL Shipyard Batam, Rabu 8 Juni.
Proyektil peluru aktif itu ditemukan oleh seorang pekerja yang sedang melakukan perbaikan kapal.
"Proyektil peluru tersebut masih aktif. Pihak perusahaan langsung berkoordinasi dengan kami terkait temuan tersebut," ujar Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Kepri Kombes Pol Muhammad Rendra Salipu di Batam Kepulauan Riau, Rabu 8 Juni.
Rendra menjelaskan, saat sterilisasi oleh Unit Jibom Brimob Polda Kepri ditemukan puluhan butir proyektil, Proyektil peluru itu terdiri dari yang aktif dan tidak aktif.
"Ada 57 amunisi aktif yang ditemukan di sekitar lokasi," ungkapnya dikutip Antara.
Proyektil peluru yang berhasil ditemukan petugas yaitu amunisi ukuran 7,62 x 56 mm sebanyak 43 butir; ukuran 7,62 x 57 mm sebanyak 3 butir; ukuran 7,62 x 63 mm sebanyak 6 butir; 45 "Automatic Colt" Pistol (ACP) sebanyak 2 butir dan 9 mm sebanyak 3 butir.
"Amunisi yang tidak aktif yang ditemukan Unit Jibom adalah selongsong 7,62 x 56 mm sebanyak 3 butir, proyektil 7,62 mm sebanyak 3 butir, proyektil 25,5 mm sebanyak 1 butir dan proyektil 11,5 mm sebanyak 1 butir," ucapnya.
Rendra menyebutkan bahwa temuan proyektil peluru tersebut saat ini telah diamankan oleh Unit Jibom Brimob Polda Kepri.
"Setelah dilakukan sterilisasi oleh Unit Jibom Satuan Brimob Polda Kepri,pekerja di PT ASL sudah kembali melakukan aktivitas seperti biasa," katanya.
Baca juga:
- YLKI soal Harga Tiket Naik Candi Borobudur Rp750.000: Batalkan Saja, Tidak Rasional!
- Jokowi Minta Australia Perluas Akses Ekspor dari RI Hingga Penambahan Kuota TKI
- Impor Vaksin Jalan Terus, Sri Mulyani Bebaskan Pungutan Rp830 Miliar untuk 53 Juta Dosis yang Masuk
- Jawab Temuan BPK Soal Bansos yang Berpotensi Rugikan Negara Rp6,93 Triliun, Mensos Risma: Semua Clear, Insyaallah WTP