Jadwal Perempat Final Thailand Open 2022: Shesar Jumpa Lee Zii Jia, Head to Head Masih Sama Kuat
JAKARTA – Turnamen bulu tangkis Thailand Open 2022 sudah memasuki babak perempat final. Indonesia masih punya empat wakil yang tersisa di ajang berlevel Super 500 ini.
Pertandingan babak delapan besar di Impact Arena bakal dimulai pada pukul 13.00, Jumat, 20 Mei.
Keempat wakil Indonesia yang lolos itu adalah tunggal putra Shesar Hiren Rhustavito, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, dan ganda campuran Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami.
Shesar bakal menghadapi partai besar dengan unggulan keenam dari Malaysia Lee Zii Jia. Ini akan menjadi pertemuan ketujuh antara kedua pasangan.
Di enam pertemuan sebelumnya kedua pebulu tangkis ini imbang kalah-menang 3-3. Namun, Shesar kalah pada tahun ini ketika mereka bertemu di Kejuaran Bulu Tangkis Asia yang digelar di Filipina awal bulan ini.
Sementara itu, Hendra/Ahsan akan menghadapi wakil Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen. Kedua pasangan juga sudah bertemu sebanyak enam kali sejauh ini dan wakil Indonesia unggul head to head 6-0.
Baca juga:
- Belum Juga Memperlihatkan Kemampuan Terbaik di MotoGP 2022, Marc Marquez: Saya Membalap dengan Cara yang Aneh
- Bintang Reality Show Seksi Ini Bertinju Pakai G-string, Juri Terpukau dan Memberinya Kemenangan
- Everton Vs Crystal Palace 3-2, Frank Lampard: Karakter Klub, Fans dan Pemain Membuat Kami Lolos Degradasi
- Timnas Indonesia U-23 Minus Asnawi Saat Hadapi Thailand, Alexandre Polking Girang
Ganda putra Fajar/Rian yang mendapat unggulan kelima bakal bertemu dengan wakil Jepang Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi. Keduanya belum saling berhadapan satu sama lain sebelumnya.
Kemudian di ganda campuran, perjuangan Akbar/Marsheilla menuju semifinal tidak akan mudah. Pasalnya, mereka akan menghadapi unggulan kedua China, Zheng Si Wei/Huang Yaqiong.
Ini bakal menjadi pertemuan perdana mereka di kompetisi resmi.