Lagi Main Golf, Perempuan 69 Tahun di Australia Diserang Kanguru
JAKARTA - Seekor kanguru menyerang dan menyebabkan luka serta goresan parah seorang perempuan berusia 69 tahun di lapangan golf di Gold Coast Australia, kata otoritas pada Jumat, 29 April.
Kanguru itu tiba-tiba menerkam perempuan tersebut selagi dirinya bermain golf, membuatnya tersungkur dan ditendang serta diinjak berkali-kali, kata Pengawas Operasi Ambulans Negara Bagian Queensland Joel McEwan kepada wartawan.
"Ia sedang berjalan di lapangan golf dan kanguru muncul dari arah samping dan baru saja menyerang," kata McEwan dilansir Reuters dari Antara.
Korban lantas dibawa ke rumah sakit dan kondisinya kini stabil.
"Luka di bagian rahang sepertinya yang paling signifikan ... tetapi ia menderita luka robek di bagian wajah, rahang, lengan dan juga kaki," katanya.
Baca juga:
- Kabar Gembira untuk Investor Milenial, AKR Corporindo Milik Konglomerat Soegiarto Adikoesoemo Mau Stock Split Saham 1:5
- Pendapatan AKR Corporindo Milik Konglomerat Soegiarto Adikoesoemo Melesat Hampir 100 Persen Jadi Rp10,13 Triliun di Kuartal I 2022
- British Petroleum dan AKR Milik Konglomerat Soegiarto Adikoesoemo Resmikan 2 SPBU Baru: Di Lingkar Luar Barat Jakbar dan Grand Galaxy Bekasi
Australia memiliki sekitar 50 juta kanguru, menurut para ahli, dan mereka diketahui kerap muncul di lapangan golf.
Bukan hal yang aneh bagi hewan berkantong tersebut untuk menyerang manusia lantaran pembangunan perumahan sudah meluas ke habitat mereka.