Minta Milenial Aktif di Medsos, Pakar Sospol: Jangan Sampai Kita Seperti Timur Tengah Runtuh Diprovokasi Kaum Radikal
JAKARTA - Pakar ilmu sosial dan politik (sospol) Henri Subiakto berharap milenial Indonesia aktif di media sosial (medsos) mengkampanyekan bela negara demi keutuhan NKRI agar tidak seperti di Timur Tengah tercerai berai akibat kelompok radikal.
Hal itu dikatakan Henri dalam webinar bertajuk "Media Digital: Upaya Memperkuat Karakter Bangsa dan Bela Negara" pada Juma 15 April. Acara yang diinisiasi Direktorat Jenderal (Dirjen) Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Komunikasi dan Informatika.
"Kalangan milenial, adik-adik santri, anak muda harus tahu kalau mereka perlu aktif dalam membela negara di media sosial. Jangan sampai negara kita ini betul-betul menjadi seperti negara di Timur Tengah yang runtuh akibat provokasi kaum radikal dan propaganda ideologi transnasional," ujarnya.
Guru Besar Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Airlangga Surabaya itu menambahkan, Indonesia dengan segala keberagaman, rentan menghadapi berbagai konflik yang mengatasnamakan agama, pandangan politik, dan hal bersifat kedaerahaan.
Dengan berbagai kerentanan tersebut, kata dia, keutuhan NKRI harus dapat dijaga, terutama oleh kalangan milineal, melalui tindakan yang senantiasa menggaungkan konsep bela negara dan mengamalkan nilai Pancasila di ruang digital.
Baca juga:
- Ditantang Baku Hantam Denny Siregar, Novel Bamukmin: Gak Usah Pakai Sarung Tinju, Gak Usah Pakai Wasit
- Luhut Anggap Dirinya Lebih Tua Saat Debat Tunda Pemilu dengan BEM UI, Rocky Gerung: Masa yang Senior Nyebar Hoaks Big Data
- Wali Kota Gibran Ingin Terlibat dalam Demonstrasi Menolak Presiden Jokowi Tiga Periode
- BEM UI Debat Jarak Dekat ke Luhut Pakai Toa, Rocky Gerung: Supaya Engga Masuk Telinga Kiri Keluar Telinga Kanan
Penggunaan media sosial dinilai menjadi efektif untuk mengampanyekan konsep bela negara karena kini platform tersebut semakin banyak diisi oleh konten intoleransi dan radikalisme.
"Kita, Indonesia, memang mempunyai potensi untuk terjadinya konflik, seperti konflik agama, politik, dan yang bersifat kedaerahan. Ini harus kita jaga agar mereka yang ingin mengubah Pancasila kembali kepada NKRI," tambahnya.
Di samping itu, untuk menjaga keutuhan NKRI, Henri juga mengimbau segenap bangsa Indonesia untuk tidak lemah dan tidak mudah dipengaruhi oleh pandangan intoleransi, radikalisme, dan aliran agama transnasional.
"Kalau Indonesia lemah, maka kekuatan asing akan menguasai Indonesia. Maka dari itu, kita perlu menjaga keindonesiaan, nasionalisme, dan kebangsaan ini karena kelompok-kelompok radikal dan anti-NKRI, setiap ada kesempatan, seperti demo buruh, demo mahasiswa ingin memanfaatkannya (untuk memecah belah persatuan Indonesia)," tandasnya.