Frustasinya Diego Simeone usai Atletico Madrid Didepak Manchester City dari Liga Champions: Saya Kacau!
JAKARTA - Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone mengaku dirinya frustasi setelah timnya tersingkir di babak perempat final Liga Champions 2021/2022. Atletico dihempaskan Manchester City setelah pada leg kedua di Stadion Wanda Metropolitano, Kamis 14 April dini hari WIB, berakhir dengan skor imbang.
Pertemuan Los Rojiblancos dengan Manchester City berjalan alot. Bahkan hingga leg kedua ini usai, tak ada gol yang tercipta dan berakhir dengan skor 0-0.
Atletico Madrid dinyatakan gagal melaju ke babak semifinal karena kalah agregat 0-1. Pada leg pertama, Manchester City memang mencuri kemenangan 1-0 di kandang sendiri.
“Saya kacau karena kami tersisih. Anda selalu ingin menang, tidak peduli bagaimana Anda menang, Anda selalu merayakan kemenangan, yang merupakan hal terpenting dalam sepak bola,” kata Simeone usai pertandingan, dikutip dari Diario AS.
"Kami mampu menghentikan mereka secara defensif. Di leg pertama kami hampir tidak memiliki kesempatan, hari ini kami menciptakan peluang, tiga, empat atau lima,” sambungnya.
Pria asal Argentina ini kemudian menolak memuji penampilan Manchester City dalam pertandingan tersebut. Sebaliknya, pelatih berusia 52 tahun itu lebih senang memuji penampilan anak asuhnya meski gagal menang.
"Saya memiliki prioritas dalam hidup. Yang pertama adalah untuk menang. Kemudian bangga dengan apa yang kami lakukan. Kami memiliki penggemar yang luar biasa," pungkasnya.
Baca juga:
- Atletico Madrid Gagal Ciptakan Keajaiban di Wanda Metropolitano, Manchester City Hadapi Real Madrid di Semifinal Liga Champions
- Jadwal Semifinal Liga Champions yang Jadi Ajang Duel Klub Inggris Vs Spanyol: Manchester City Bertemu Real Madrid, Liverpool Kontra Villarreal
- 6 Gol Iringi Langkah Liverpool ke Semifinal Liga Champions, Villarreal Pun Sudah Menanti
- Gaya Permainan Atletico Madrid Dikritik, Koke: Biarkan Orang Berkata Semau Mereka