Utamakan Privasi Pengguna, WhatsApp Perbarui Opsi Visibilitas Medianya
JAKARTA - Pada Agustus tahun lalu, WhatsApp telah meluncurkan kemampuan untuk menghapus otomatis media yang dikirim, fitur ini memungkinkan pengguna mengirim gambar dan video yang hanya dapat dilihat sekali oleh penerima.
Namun, setiap foto atau video yang dikirim dalam jenis percakapan itu masih diunduh ke penyimpanan ponsel dan terlihat di galeri, sehingga dapat memperboros ruang penyimpanan ponsel serta berdampak pada privasi.
Sekarang, WhatsApp akhirnya memperbaiki masalah tersebut dengan mematikan opsi visibilitas media untuk obrolan semacam itu.
Menurut laporan WABetaInfo yang pertama kali mengetahui pembaruan ini, versi baru WhatsApp yang sudah diluncurkan ke beberapa pengguna tidak lagi menyimpan file media yang dikirim dan diterima secara otomatis saat opsi pesan menghilang aktif.
Pembaruan ini tampaknya dihasilkan dari aspek privasi yang berakar pada seluruh fitur pesan menghilang, mengingat bahwa alasan utama pengguna WhatsApp memilih untuk mengaktifkan pesan yang menghilang adalah menjaga agar pesan (dan media) yang dikirim selama sesi tetap pribadi.
Baca juga:
Tetapi dengan tetap menyimpan file media secara otomatis yang dikirim selama sesi tersebut ke memori ponsel, justru semacam mengalahkan tujuan fitur tersebut. WhatsApp akhirnya memiliki solusi untuk memperbaikinya.
Melansir Slashgear, Sabtu, 9 April, meski begitu, WhatsApp masih akan tetap memberi pengguna opsi untuk mengunduh dan menyimpan gambar secara manual.
Fitur ini dikatakan telah diluncurkan untuk pengguna iOS tertentu. Tetapi pengguna Android harus menunggu sedikit lebih lama. WABetaInfo menyatakan, perubahan baru ini akan diluncurkan ke anggota build publik dan versi beta dalam 24 jam ke depan.