Program BPJS SATU Tingkatkan Pelayanan bagi Peserta JKN-KIS
GORONTALO - Program BPJS SATU (Siap Membantu) dari BPJS Kesehatan meningkatkan pelayanan bagi peserta JKN-KIS dengan melakukan kunjungan langsung ke rumah sakit di Kota Gorontalo, Provinsi Gorontalo.
Petugas BPJS SATU Kantor Cabang Gorontalo Maya Rivai mengatakan BPJS Kesehatan terus berupaya meningkatkan kepuasan peserta dengan memberikan informasi dan menjadi kanal pengaduan.
"BPJS SATU akan mengunjungi dan melakukan kunjungan nasabah kepada peserta JKN-KIS, baik yang sedang rawat inap maupun rawat jalan," ujarnya di Gorontalo, Minggu 13 Maret.
Ia menjelaskan petugas BPJS SATU juga mudah dikenali, karena dilengkapi dengan pakaian rompi berwarna jingga sebagai identitas BPJS SATU.
"Kami menggunakan rompi berwarna jingga yang bertuliskan BPJS SATU, ini untuk memudahkan bagi peserta yang berada di rumah sakit untuk menanyakan informasi ataupun melakukan pengaduan," kata Maya dikutip Antara.
BACA JUGA:
Sementara itu, salah seorang peserta JKN-KIS, Sukarti memberikan respons positif dengan hadirnya Program BPJS SATU tersebut dan merasa terbantu dengan adanya kunjungan dari petugas.
Sukarti yang terdaftar sebagai peserta JKN-KIS Penerima Bantuan luran (PBI) APBD itu mengaku mendapatkan informasi secara langsung dari petugas BPJS Kesehatan yang mengunjunginya.
Ia mendapatkan penjelasan mengenai informasi obat yang ada di apotek, hingga cara pengembalian biaya jika obat di apotek sedang dalam kondisi kosong.
"Senang sekali dengan adanya kunjungan langsung ini, tadi dikasih tau obat yang saya beli di luar biayanya akan dikembalikan di apotek dengan menunjukkan kuitansi," katanya.
Ia memberi apresiasi dan berterima kasih atas kunjungan yang didapatkannya dari petugas BPJS SATU tersebut.
"Sangat bagus, karena ada petugas BPJS yang langsung datang untuk menjelaskan, jadi saat ini keluarga saya tidak perlu ke kantor BPJS untuk mendapat informasi," pungkasnya.