Joe Biden Resmi Keluarkan Perintah Eksekutif untuk Cryptocurrency, Ini yang Harus Kamu Ketahui!

JAKARTA – Gedung Putih akhirnya mengeluarkan perintah eksekutif mengenai kripto yang sudah lama dinanti-nantikan publik. Dalam perintah eksekutif itu terdapat sejumlah poin penting perlindungan investor, regulator, dan industri kripto itu sendiri.

Perintah eksekutif dari presiden ini sudah menjadi topik hangat di kalangan komunitas kripto. Hal tersebut direspon sangat baik oleh pasar. Dalam dokumen tersebut, pemerintah mengakui pertumbuhan cryptocurrency dalam beberapa tahun terakhir dan memaparkan bagaimana hal itu dapat menguntungkan otoritas dan warga negara AS.

“Peningkatan aset digital menciptakan peluang untuk memperkuat kepemimpinan Amerika dalam sistem keuangan global dan menjadi pemimpin terdepan teknologi, tetapi juga memiliki implikasi substansial bagi perlindungan konsumen, stabilitas keuangan, keamanan nasional, dan risiko iklim.”

Selain itu, dokumen perintah eksekutif juga mengungkapkan bahwa AS “harus mempertahankan kepemimpinan teknologi di ruang yang berkembang pesat ini, mendukung inovasi sambil mengurangi risiko bagi konsumen, bisnis, sistem keuangan yang lebih luas, dan iklim.”

Enam prioritas utama yang harus menjadi fokus kebijakan nasional AS meliputi: “perlindungan konsumen dan investor, stabilitas keuangan, keuangan terlarang, kepemimpinan AS dalam sistem keuangan global dan daya saing ekonomi, inklusi keuangan, dan inovasi yang bertanggung jawab.”

Selain semua hal di atas, dokumen tersebut juga memberikan kemungkinan bagi AS untuk mengeksplorasi Mata Uang Digital Bank Sentral (CBDC), mengakui bahwa lebih dari 100 negara telah melakukannya.

Perintah tersebut mengarahkan Pemerintah AS untuk menilai infrastruktur teknologi dan kebutuhan kapasitas untuk potensi CBDC AS sambil tetap melindungi kepentingan Amerika. Perintah tersebut juga mendorong Federal Reserve untuk melanjutkan penelitian, pengembangan, dan upaya penilaian untuk CBDC AS.

Sebagai kesimpulan, dokumen tersebut mengungkapkan bahwa Pemerintah AS juga akan terus bekerja dengan lembaga dan dengan Kongres untuk memberikan kebijakan yang dapat ditindaklanjuti yang melindungi investor dan memandu inovasi yang bertanggung jawab.

Perintah eksekutif tersebut dinilai memberikan angin segar kepada industri kripto. Hal tersebut diamini oleh CEO kripto stablecoin Circle (USDC) Jeremy Allaire yang menyatakan bahwa ini adalah “momen penting untuk kripto” sambil juga membandingkan perintah ketika pemerintah membangkitkan internet komersial pada tahun 1996 dan 1997, sebagaimana dirangkum VoI dari CryptoPotato.