Ngaku Deg-degan Jelang Laga Fiorentina Vs Juventus di Coppa Italia, Vlahovic: Perasaan Saya Campur Aduk, Agak Gugup
JAKARTA - Striker anyar Juventus, Dusan Vlahovic mengungkap bahwa perasaannya campur aduk menjelang leg pertama babak semifinal Coppa Italia, Kamis dini hari. Pasalnya dalam laga tersebut Juventus akan menghadapi Fiorentina, klub yang pernah dibela Vlahovic.
Di leg pertama nanti, Juventus bertindak sebagai tim tamu yang membuat mereka harus melawat ke Stadion Artemio Franchi, markas La Viola. Kesempatan kembali ke markas itulah yang dianggap Vlahovic cukup mendebarkan, karena ia justru merasa aneh harus melawan tim yang sempat tiga setengah musim dibela dan membesarkan namanya.
“Saya tidak tahu harus mengatakan apa. Perasaan saya campur aduk, dan sejujurnya agak gugup untuk laga leg pertama ini karena harus kembali ke sana (markas Fiorentina)," ucap Vlahovic seperti dilansir dari Football Italia.
Meski mengaku berat, Vlahovic menegaskan ia akan fokus untuk membawa tim barunya, Juventus memenangkan laga leg pertama ini. Vlahovic akan mengesampingkan pertemuan dengan penggawa Fiorentina lainnya yang dipastikan cukup emosional
“Akan emosional buat saya, tapi saya fokus untuk membawa Juve menang. Kami akan pergi ke sana dengan target positif. Bagi saya, ini tetaplah pertandingan sepak bola seperti laga lainnya. Ini yang bisa saya katakan," sambung striker berusia 22 tahun itu.
Vlahovic menyeberang dari Fiorentina ke Juventus pada bursa transfer Januari lalu dengan biaya 75 juta euro atau sekitar Rp1,20 triliun.
Baca juga:
Selama membela La Viola, performa sang striker juga cukup baik. Hal itu dibuktikan lewat penampilannya pada paruh pertama musim 2021/2022 ini di mana ia berhasil mencatatkan 20 gol dan 4 assist dari 24 penampilan lintas ajang bersama Fiorentina.
Melihat bagaimana dirinya bisa diterima dan terus berkembang selama di Fiorentina, Vlahovic pun tak canggung untuk kembali menyampaikan rasa terima kasih pada mantan klubnya. Meski kini tak lagi bersama, ia menyebut Fiorentina akan tetap menjadi cerita hidupnya.
"Saya selalu mengatakan bahwa saya berterima kasih kepada Fiorentina untuk tahun-tahun yang luar biasa di sana, mereka selalu menjadi bagian dari saya. Saya akan fokus bersama Juve, tapi jujur ini akan agak janggal," tuturnya.