Polisi Masih Dalami Peristiwa Novi Amelia Terjun dari Lantai 8 Apartemen Kalibata City
JAKARTA – Petugas kepolisian masih melakukan penyelidikan terhadap peristiwa Novi Amelia terjun dari lantai 8 apartemen Kalibata City. Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan mengatakan, pihaknya masih mendalami penyebab kematian dari mantan model dewas tersebut.
Endra menyatakan dugaan sementara, kematian Linda Astuti alias Novi Amelia diduga bunuh diri.
"Berdasarkan hasil pemeriksaan penyidik, memang diduga adalah bundir (bunuh diri). Tetapi kita masih mengambil keterangan dari beberapa pihak yang mengetahui sebelum kejadian bunuh diri," kata Endra kepada wartawan di Puspemkot Tangerang, Jumat, 19 Februari.
Baca juga:
- Janjian COD Jam 3 Pagi, Bocah 14 Tahun Sabet Pemilik Handphone Pakai Celurit, Jari Putus
- 4 Pelajar Bawa Celurit di Daan Mogot Tertangkap, Polisi Panggil Guru dan Orang Tua Murid
- Keliru Gunakan Google Maps, Siswi SMP di Bekasi Naik Motor Masuk Tol
- Kasus Polisi Pukul Sopir Gunakan Helm Saat Demo ODOL di Kudus Berakhir, Saling Jabat Tangan Tanda Damai
Diberitakan sebelumnya, Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Ridwan Soplanit, menyebut bahwa masih banyak dugaan bunuh diri dalam peristiwa kematian Novi Amelia.
“Kita melihat bahwa ada yang mengatakan dia depresi, ada yang mengatakan dia menggunakan obatan terlarang. Berdasarkan itu semua kita masih melakukan penyelidikan untuk membuktikan sebab musabab sampai dia melakukan tindakan tersebut,” terang Ridwan kepada wartawan di Polres Metro Jakarta Selatan, Rabu, 16 Februari.