Korban Tewas Akibat Kebakaran Gedung Cyber 1 Mampang Jadi 2 Orang

JAKARTA - Korban meninggal dunia akibat kebakaran di gedung Cyber 1, Jalan Kuningan Barat Raya, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan bertambah. Kini, korban tewas menjadi 2 orang.

"Dua yang meninggal, dua-duanya visitor," kata Humas Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI Jakarta Mulat Wijayanto dalam keterangannya, Kamis, 2 Desember.

Mulat menjelaskan, korban meninggal adalah Seto (18) dan Redzuan (17). Mereka merupakan teknisi yang sedang mengunjungi gedung Cyber 1.

"Yang usia 18 tahun meninggal di lokasi, yang satunya lagi meninggal ketika dibawa ke RSUD Mampang," ujar Mulat.

Lebih lanjut, Mulat menuturkan penyebab meninggal dunia bukan karena luka bakar akibat api. Napas keduanya habis karena terlalu banyak menghirup asap panas di dalam ruangan.

Sebagai informasi, kebakaran terjadi pukul 12.43 WIB di lantai dua gedung. Ada empat unit mobil damkar dengan 14 personel yang diterjunkan untuk memadamkan api. Situasi terakhir, petugas pemadam kebakaran masih melakukan proses pendinginan dan penguraian asap.