Di Balik Kebesaran Sitkom Kesayangan Anak 90-an, <i>Friends</i>
Para pemeran Friends berpose untuk poster (Sumber: IMDB)

JAKARTA - I'll Be There For You dan The Rembrandts adalah musik ikonik. Dirilis medio 90-an, melodi yang digelombangkan duo Phil Solem dan Danny Wilde begitu tertanam di kepala banyak orang yang hidup pada masa itu. Kebesaran itu terbangun dari Friends yang legendaris. Sitkom itu bahkan disebut sebagai salah satu acara televisi paling berpengaruh. Debut 26 tahun lalu di NBC, 22 September 1994, ketenaran Friends berumur panjang hingga kini.

Friends lebih besar dari semua yang penonton saksikan dan dengarkan di layar televisi mereka. The Rembrandts, akui saja tak akan mencapai titik ini tanpa Friends. Pun itu hanya satu lagu. Begitu juga dengan para pemain. Friends kala itu adalah kuda hitam. Sitkom itu menampilkan kelompok aktor yang relatif tak dikenal. Namun, kualitas yang dibangun tak membohongi. Friends jadi salah satu produk televisi yang paling sukses dan tayang selama sepuluh tahun.

Melansir History, Selasa, 22 September, Friends bercerita tentang kehidupan enam orang dewasa muda yang hidup di Kota New York. Bersama, mereka mengalami naik turun kehidupan di masa itu. Friends berprestasi dengan memenangi enam Emmy Awards, termasuk di antaranya untuk kategori Outstanding Comedi Series. Tak sebatas itu. Friends juga jadi fenomena budaya. Friends memengaruhi tren gaya rambut, melahirkan frasa menarik, hingga mengubah hidup keenam pemeran utamanya.

Dalam perjalanannya, Friends sempat mengalami beberapa kali penggantian judul. Co-Creator Friends David Crane dan Marta Kauffman memulis tujuh halaman untuk sitkom berjudul Insomnia Cafe. Judul itu membawa plot yang amat berbeda dari Friends. Tentang Ross Geller (David Schwimmer) dan Rachel Green (Jennifer Aniston), misalnya. Dalam Insomnia Cafe, hubungan keduanya bukan kunci dalam cerita. Sebaliknya. Joey Tribbiani (Matt LeBlanc) dan Monica Geller (Courteney Cox Arquette) seharusnya adalah sepasang kekasih.

Proyek pilot Insomnia Cafe kemudian dibeli NBC dan berganti judul menjadi Friends Like Us. Saat itu, Presiden NBC Warren Littlefield juga memiliki judul lain yang dipertimbangkan: Across the Hall. Pada saat memulai proses syuting, judulnya telah beralih lagi ke Six of One. Akhirnya, ketika sitkom itu ditayangkan perdana pada 22 September 1994, kisah keenam sahabat ditayangkan dalam judul Friends.

Kesuksesan para pemain

Para pemeran Friends (Sumber: IMDB)

Friends turut mendorong para pemerannya; Jennifer Aniston, Courteney Cox, Lisa Kudrow, Matt LeBlanc, Matthew Perry, hingga David Schwimmer ke berbagai tingkat ketenaran dan kesuksesan di Hollywood. Dari seluruh nama, Aniston muncul sebagai yang paling sukses.

Perannya sebagai Rachel, yang ketika sitkom dimulai bekerja sebagai pelayan di Central Perk --tempat keenamnya berkumpul-- begitu diingat. Rachel yang mencintai mode ditampilkan penuh pesona oleh Aniston. Gaya rambut pirangnya selama musim pertama kemudian disebut sebagai 'The Rachel' dan ditiru oleh wanita di seluruh dunia.

Di luar layar, Aniston yang kemudian bermain dalam berbagai proyek Hollywod, seperti The Good Girl (2002), Bruce Almighty (2003), Rumor Has It (2005), The Break-Up (2006), Horrible Bosses (2011), We're the Millers ( 2013), Cake (2014), serta Dumplin' (2018), terpampang di berbagai majalah saat memiliki hubungan dengan aktor Brad Pitt. Pasangan itu menikah dalam sebuah upacara mewah di Malibu, California, pada 2000. Keduanya kemudian mengumumkan perpisahan mereka awal 2005.

Scene ikonik Jennifer Aniston bersama Courtney Cox (Sumber: IMDB)

Sementara, pemeran lain yang sebelumnya sudah terkenal, Courteney Cox, berperan sebagai Monica Geller, seorang koki yang neurotik dan sangat terorganisir. Cox, yang pertama kali mendapat perhatian dalam kemunculannya di video Bruce Springsteen Dancing in the Dark tahun 1984 juga pernah berada di sitkom populer Family Ties.

Cox bahkan pernah menjadi lawan main Jim Carrey dalam komedi hit, Ace Ventura, Pet Detective (1994). Dia kemudian tampil dalam film Scream yang sukses dan serial televisi, Dirt dan Cougar Town

Pemeran wanita ketiga, Lisa Kudrow, berperan sebagai Phoebe Buffay. Kudrow pernah bemain dalam Romy an Michelle's High School Reunion (1997), The Opposite of Sex (1998), Analyze This (1999) dan sekuelnya, Analyze That (2002), serta P.S. I Love You (2007). Pada 2005 dan 2015, ia menjadi pemeran utama serial komedi HBO, The Comeback.

Matt LeBlanc yang berperan sebagai Joey Tribbiani adalah aktor tampan yang bodoh. Persona itu terbangun hebat dalam diri LeBlanc. Dari 2004 hingga 2006, LeBlanc membintangi serial televisi spin-off, Joey. David Schwimmer yang berperan sebagai Ross Geller, seorang ahli paleontologi sensitif dan kakak laki-laki Monica. Salah satu alur cerita utama Friends adalah hubungan Ross yang terus menerus dengan Rachel. Akting Schwimmer lainnya termasuk serial mini televisi 2001, Band of Brothers.

Lalu, ada Matthew Perry yang berperan sebagai pengusaha bijak, Chandler Bing. Selain Friends, Perry juga berakting dalam Fools Rush In (1997), The Whole Nine Yards (2000) dan The Whole Ten Yards (2004). Perry juga ikut membintangi serial drama komedi NBC yang berumur pendek, Studio 60 on the Sunset Strip.

Episode terakhir dan terlaris

Pada 6 Mei 2004, episode terakhir Friends ditayangkan. Didahului oleh pusaran publisitas yang tinggi, episode terakhir Friends yang berdurasi satu jam menarik sekitar 50 juta penonton. Sitkom lama lainnya yang memiliki penonton episode terbanyak tertinggi adalah Cheers (80,4 juta) pada 1993 dan Seinfeld (76,2 juta) pada 1998, menurut laporan Fox News.

Serial televisi terakhir yang paling banyak ditonton, M*A*S*H, ditonton oleh sekitar 105 juta orang ketika ditayangkan pada 1983. Menurut New York Times, NBC menagih pengiklan rata-rata 2 juta dolar Amerika Serikat (AS) untuk setiap 30 detik iklan waktu selama episode terakhir Friends. 

Selain itu, keenam pemain utama Friends benar-benar menjaga kekompakannya. Mereka memastikan bahwa tidak ada dari mereka yang terlalu mendominasi di layar. Bahkan mereka menegosiasikan gaji bersama.

Pada musim semi 2000, setiap pemeran menandatangani kontrak dua tahun senilai 40 juta dolar AS yang memberi mereka masing-masing 1 juta dolar AS per episode. Disiarkan di lebih dari seratus negara, Friends terus mendapatkan peringkat yang bagus untuk episode tayangan ulang.

Pada Februari 2020, diumumkan bahwa para pemeran Friends akan berkumpul untuk reuni spesial tanpa naskah yang disiarkan di HBO Max pada musim semi. Namun syuting ditunda karena pandemi COVID-19.


The English, Chinese, Japanese, Arabic, and French versions are automatically generated by the AI. So there may still be inaccuracies in translating, please always see Indonesian as our main language. (system supported by DigitalSiber.id)