Hasil Lengkap Leg Pertama Perempat Final Liga Europa dan Liga Conference 2022/2023

JAKARTA – Leg pertama babak perempat final Liga Europa dan Liga Conference musim 2022/2023 sudah selesai digelar pada Jumat, 14 April dini hari WIB. Berikut ini hasil lengkap pertandingan ajang kasta kedua antarklub Eropa tersebut.

Di Liga Europa, dari empat pertandingan yang digelar, hanya dua tim di antaranya yang pulang membawa kemenangan. Tim pertama yang berhasil menekuk lawan mereka adalah Feyenoord. Wakil asal Belanda ini mengamankan kemenangan tipis atas AS Roma melalui gol tunggal Mats Wieffer.

Kemenangan dengan skor sama juga diamankan wakil Italia, Juventus. Tim berjuluk Si Nyonya Tua ini menghentikan tim tamu Sporting Lisbon melalui gol semata wayang Federico Gatti.

Di pertandingan lain, hasil yang tidak memuaskan didapat raksasa Inggris, Manchester United. Pasukan asuhan Erik ten Hag ini harus puas bermain imbang 2-2 saat menjamu wakil La Liga, Sevilla.

Dalam pertandingan ini, Marcel Sabitzer mencetak dua gol dalam 20 menit pertama laga untuk membawa Setan Merah unggul. Namun, dua gol bunuh diri pemain tuan setelahnya menghapus keunggulan itu.

Dua pemain MU yang menggagalkan kemenangan timnya adalah Tyrell Malacia dan Harry Maguire. Masing-masing mereka mencetak gol bunuh diri di menit ke-84 dan ke-92+.

Pertandingan berikutnya yang juga mendapat hasil imbang adalah Bayer Leverkusen versus Union Saint-Gilloise. Kedua tim ini menyudahi partai mereka dengan skor sama kuat 1-1 di markas Bayern di BayArena, Jerman.

Sementara di Liga Conference turut menyajikan empat laga. Identik dengan Liga Europa, di ajang ini ada dua tim menang dan dua tim lainnya mendapat hasil imbang.

Wakil Italia, Fiorentina, adalah satu di antara tim yang menang. Tim berjuluk La Viola ini sukses menggilas tuan rumah wakil Polandia, Lech Poznań, dengan skor telak 4-1.

Kemudian kemenangan juga diamankan oleh wakil Belgia, Anderlecht. Pasukan asuhan Brian Riemer tersebut berhasil membuat jinak tim Belanda AZ Alkmaar dengan dua gol tanpa balas.

Sementara itu, wakil Inggris West Ham United harus puas bermain seri 1-1 dengan tuan rumah Gent. Hasil imbang lainnya didapat Basel yang bermain 2-2 dengan tamu mereka Nice di St. Jacob Park.

Berikut Hasil Lengkap Perempat Final Liga Europa dan Liga Conference:

Liga Europa

Feyenoord 1-0 AS Roma

Manchester United 2-2 Sevilla

Juventus 1-0 Sporting Lisbon

Bayer Leverkusen 1-1 Union Saint-Gilloise

Liga Conference

Lech Poznań 1-4 Fiorentina

Anderlecht 2-0 AZ Alkmaar

Basel 2-2 Nice

Gent 1-1 West Ham United