JAKARTA - Baru-baru ini, ahli keamanan siber Kaspersky menemukan trojan baru yang disebut dengan Coyote. Trojan perbankan canggih baru ini digunakan untuk mencuri informasi finansial sensitif dengan taktik mutakhir.
Menurut laporan internalnya, Kaspersky menyebutkan bahwa dalam tiga tahun terakhir, jumlah serangan Trojan perbankan meningkat hampir dua kali lipat, mencapai lebih dari 18 juta pada tahun 2023. Hal ini menunjukkan bahwa tantangan keamanan online semakin meningkat.
“Munculnya Coyote, jenis baru Trojan perbankan Brasil, mengingatkan kita untuk berhati-hati dan menggunakan pertahanan terbaru untuk menjaga keamanan informasi penting kita,” komentar Fabio Assolini, kepala Tim Riset dan Analisis Global Amerika Latin (GReAT) di Kaspersky.
Untuk perlindungan diri dari ancaman finansial, Kaspersky merekomendasikan:
- Instal hanya aplikasi yang diperoleh dari sumber terpercaya.
- Tidak menyetujui hak atau izin yang diminta oleh aplikasi tanpa terlebih dahulu memastikan hak atau izin tersebut sesuai dengan rangkaian fitur aplikasi.
- Jangan pernah membuka link atau dokumen yang disertakan dalam pesan yang tidak terduga atau tampak mencurigakan.
- Gunakan solusi keamanan yang andal, yang dapat melindungi diri dan infrastruktur digital Anda dari berbagai ancaman siber finansial.
BACA JUGA:
Untuk melindungi bisnis Anda dari malware finansial, ini yang perlu Anda lakukan:
- Memberikan pelatihan kesadaran keamanan siber, khususnya bagi karyawan yang bertanggung jawab di bidang akuntansi, yang mencakup instruksi tentang cara mendeteksi halaman phishing.
- Meningkatkan literasi digital staf.
- Mengaktifkan kebijakan Tolak Default untuk profil pengguna penting, khususnya di departemen keuangan, yang memastikan bahwa hanya sumber daya web sah yang dapat diakses.
- Menginstal update dan patch terkini untuk semua perangkat lunak yang digunakan.