Bagikan:

JAKARTA - UniPin Community (UNITY) sukse menggelar UniPin Festival Roadshow 2023, sebuah wadah temu sekaligus ajang untuk berkenalan dan mempererat relasi antar komunitas esports di kampus, sukses digelar di Bandung pada Sabtu 25 November. 

Pada UniPin Festival Roadshow kali ini, UNITY bekerja sama dengan event Communication and Business Championship (CBC) 2023 garapan Departemen Olahraga Seni dan Budaya BEM FKB Universitas Telkom dalam menghadirkan berbagai aktivitas menghibur seperti fun match Battle of Guardians, sharing session, QnA, doorprizes, serta giveaway

Selain mendapatkan kesempatan untuk mengenal lebih dekat para pegiat esports tanah air yang hadir, UNITY turut memberikan edukasi seputar esports melalui seminar yang menghadirkan pembicara dari UniPin, Battle of Guardians, dan Universitas Telkom.

Sebelumnya, rangkaian UniPin Festival Roadshow telah digelar di Surabaya, Jakarta, Tangerang, dan Yogyakarta, serta sukses mendapatkan respons positif dari mahasiswa, gamers, dan para pegiat esports tanah air. 

Debora Imanuella selaku SVP UniPin Community menyebutkan gelaran roadshow UniPin Festival ini dilakukan sebagai bentuk komitmen UniPin dan UniPin Community pada pembinaan perkembangan esports di Indonesia.

“UniPin bersama UniPin Community hadir untuk mendukung penuh perkembangan ekosistem esports di Indonesia. Lewat UniPin Festival Roadshow, kami berharap bahwa komunitas esports di universitas dapat bersama-sama mengembangkan industri esports,” ujar Debora dalam keterangan yang diterima VOI. 

Debora juga berpesan kepada seluruh penggemar esports Indonesia untuk mendukung dan merespons aksi baik dari UniPin ini dengan hadir dan bertemu bersama di acara tersebut. 

UniPin Festival Roadshow masih akan digelar di kota-kota lainnya, menggandeng universitas-universitas terkemuka di Indonesia, dan menghadirkan keseruan serta kelas-kelas seminar yang informatif dan menarik.