Bagikan:

JAKARTA - Wakil Presiden Produk X, Keith Coleman, menjelaskan sejumlah peningkatan dari Catatan Komunitas, fitur yang mereka kembangkan untuk memberantas disinformasi.

Selama perang Israel dan Hamas, platform X terus menambahkan pembaruan dalam Catatan Komunitas. Hasilnya, fitur ini semakin banyak digunakan dan menjangkau lebih banyak pengguna.

Melalui blog perusahaan, Coleman mengatakan bahwa Catatan telah dilihat lebih dari 100 juta kali dalam dua minggu terakhir, angka yang sangat memuaskan bagi platform tersebut.

Pencapaian ini berhasil terjadi karena Catatan terus disematkan pada unggahan yang mungkin menyesatkan pembacanya, seperti video di luar konteks yang menimbulkan hoaks dan manipulasi gambar dengan Kecerdasan Buatan (AI).

Dengan pencapaian ini, X yakin bahwa fitur Catatan mampu menjadi alternatif terbaik dalam memberantas disinformasi. Terlebih lagi, fitur ini bisa dilihat oleh seluruh pengguna X.

Baru-baru ini, X juga menambahkan penyertaan sumber yang wajib dilakukan oleh kontributor. Ditambahkannya kebijakan ini membuat informasi palsu yang tersebar di platform tersebut akan semakin teratasi.

Sejauh ini, X berhasil meningkatkan kecepatan dan skala penyebaran Catatan. Saat perang Israel dan Hamas terjadi, Catatan baru ditambahkan dengan rata-rata lima jam setelahnya.

Sekarang, rata-rata waktu penambahan Catatan sudah berkembang. Kontributor mulai menambahkan sumber mereka dengan rata-rata 1,5 jam hingga 3,5 jam setelah informasi diunggah.

Selain itu, X juga telah menambahkan delapan pembaruan ke Catatan Komunitas hanya dalam waktu dua minggu. Banyaknya pembaruan ini menunjukkan keseriusan X dalam mengatasi disinformasi.

Hingga saat ini, Catatan telah memiliki 100 ribu kontributor di 44 negara. Angka ini diharapkan akan terus bertambah hingga beberapa waktu ke depan.