Ketahui Penyebab Wi-Fi Tidak Tersambung di HP Beserta Cara Mengatasinya
Ilustrasi (Foto: Freepik)

Bagikan:

YOGYAKARTA – Penyebab Wi-Fi tidak tersambung di HP perlu diketahui, sebab hal itu bisa menganggu keseharian, terlebih ketika Anda melakukan pekerjaan.

Wi-Fi tidak bisa tersambung di ponsel bisa disebabkan oleh beberapa hal. Anda tidak perlu khawatir bila hal ini terjadi. Sebab, masalah HP yang tidak terkoneksi dengan Wi-Fi bisa diatasi dengan mudah.

Penyebab Wi-Fi tidak Tersambung di HP

Dirangkum dari berbagai sumber, Jumat, 13 Oktober 2023, berikut beberapa penyebab Wi-Fi tidak tersambung di HP:

  • Jarah router terlalu jauh: Salah satu penyebab Wi-Fi tidak tersambung di HP yakni jarak antara router dengan ponsel terlalu jauh. Jarak jauh ini bisa membuat sambungan Wi-Fi gagal.
  • Cache: Adanya masalah cache memori ponsel bisa jadi penyebab Wi-Fi tidak tersambung di HP. Kondisi ini dapat terjadi bila ada cache memori smartphone yang menumpuk dan tidak pernah dihapus.
  • Jaringan Wi-Fi terlalu banyak: Penyebab Wi-Fi tidak bisa terkoneksi dengan ponsel yang berikutnya adalah HP menyimpan banyak jaringan Wi-Fi, terutama ketika berada di tempat umum.
  • Jaringan Wi-Fi berada di luar jangkauan: Koneksi internet Anda akan terputus bila jaringan Wi-Fi berada di luar jangkauan.
  • Cuaca buruk: Cuaca yang buruk juga bisa membuat HP kesulitan menangkap sinyal Wi-Fi. Bila hal tersebut terjadi, ponsel Anda mungkin tidak dapat terhubung dengan jaringan Wi-Fi.

Cara Mengatasi Wi-Fi yang tidak Tersambung di HP

Telah disinggung di atas, cara mengatasi Wi-Fi yang tidak tersambung di HP cukup mudah. Anda tidak perlu khawatir bila smartphone Anda kesulitan menangkap sinyal Wi-Fi.

Berikut cara mengatasi Wi-Fi yang tidak tersambung di HP:

  • Cek pengaturan ponsel: Ketika Wi-Fi tidak tersambung di HP, Anda sebaiknya memeriksa pengaturan. Buka fitur pengaturan, lalu gulir (scroll) ke atas untuk mengakses Pusat Kontrol di Android atau iPhone. Selain itu, pastikan juga untuk Wi-Fi diaktifkan dan Mode Pesawat dimatikan.
  • Mulai ulang atau restart HP: Selain itu, Anda juga me-restart HP agar ponsel dapat menangkap sinyal Wi-Fi. Anda juga dapat melakukan soft reset, hal ini dilakukan untuk me-reboot sistem.
  • Lupakan jaringan: Cara berikutnya yakni mencoba lupakan jaringan terlebih dahulu. Anda bisa masuk ke pengaturan Wi-Fi dan klik “Lupakan jaringan”. Berikutnya, kembali dan pilih jaringan yang Anda inginkan dan sambungkan ponsel dengan jaringan Wi-Fi.
  • Matikan layanan lokasi: Anda juga bisa mematikan layanan lokasi untuk menghubungkan kembali ponsel dengan jaringan Wi-Fi. Layanan lokasi di ponsel biasanya memanfaatkan jaringan Wi-Fi untuk meningkatkan akurasi. Hal inilah yang mungkin membuat masalah pada konektivitas. Menonaktifkan layanan ini dapat melihat apakah hal itu yang menjadi penyebab jaringan Wi-Fi tidak tersambung di HP.
  • Restart router: Cara mengatasi Wi-Fi yang tidak terkoneksi dengan HP yang berikutnya adalah dengan me-restart router atau wireless router. Anda bisa mematikan router dan modem langsung dari sklar utamanya. Tunggu beberapa saat dan setelah menyalakan kembali router, tunggi hingga lampu stabil.

Demikian informasi tentang penyebab Wi-Fi tidak tersambung di HP dan cara mengatasinya. Dapatkan update berita pilihan lainnya hanya di VOI.ID.