JAKARTA - Berselang lima bulan setelah peluncuran awal, kini fitur Communities milik Twitter sudah tersedia untuk pengguna Android versi beta. Pengguna dapat berbagi tweet atau berdiskusi dengan topik sesuai nama Communities-nya.
Pada dasarnya, fitur Communities adalah jawaban Twitter untuk grup Facebook atau subreddit milik Reddit. Fitur tersebut membiarkan pengguna menjauh dari tweet secara publik, dan menyediakan cara lain untuk membentuk komunitas seputar subjek tertentu di aplikasi.
Android menjadi tujuan kedua dari fitur ini, karena pengguna iOS dan Web sudah lebih dahulu merasakan fitur ini pada September 2021, memungkinkan pengguna men-tweet dalam grup tentang topik tertentu.
Fitur Communities sejatinya bisa dibuat oleh siapapun tanpa melihat seberapa banyak pengikut mereka, ada dua opsi untuk membuat grup, menjadi private atau terbuka untuk umum.
Untuk opsi private artinya pengguna yang ingin bergabung dalam grup, mereka harus diundang, itu artinya mereka perlu mengenal seseorang yang sudah berada di dalam grup tersebut. Sementara grup untuk umum, biasanya banyak diisi dengan spam, karena setiap anggota baru dapat mengundang lima koneksi dari mereka sendiri.
Melansir Social Media Today, Kamis, 20 Januari, setiap Communities memiliki moderator yang disetujui Twitter, mereka menetapkan dan menegakkan aturan grup dan mengundang orang lain untuk bergabung dalam percakapan.
Dalam Communities, pengguna dapat men-Tweet langsung ke audiens tertentu, bukan ke semua pengikut mereka, dan hanya mereka yang ada di Communities yang dapat menyukai dan membalas.
Meski fitur ini masih dalam pengujian beta, tetapi sejak debutnya, Communities telah berkembang seputar Roblox, Cryptocurrency, Xbox, musik R&B dan balap Formula 1.
Twitter memiliki data keterlibatan, ia mengetahui seberapa aktif orang-orang di Communities, dan apakah fitur tersebut layak untuk diluncurkan nantinya di masa depan.