JAKARTA - Persebaya Surabaya berhasil meraih hasil sempurna pada pekan ketiga Liga 1 2024/2025. Menghadapi Barito Putera, gol menit akhir yang dibuat Mohammed Rashid membawa Bajul Ijo menang 2-1.
Berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Jumat, 23 Agustus 2024, malam WIB, Barito Putera selaku tim tamu mengagetkan Persebaya dengan gol cepat.
Saat laga baru berjalan satu menit, Lucas Morelatto memanfaatkan kesalahan operan Ernando Ari. Tim tamu kemudian bisa memimpin 1-0.
Setelah gol cepat tim tamu ini, Persebaya berupaya tampil lebih waspada. Mereka kemudian mengancam pada menit ke-21 lewat tembakan jarak jauh Mohammed Rashid yang ternyata masih bisa diamankan kiper Barito, Satria Tama.
BACA JUGA:
Tiga menit berselang, Barito Putera malah dapat petaka. Pada menit ke-24 mereka terpaksa tampil dengan 10 pemain setelah Chechu Meneses sengaja handball demi mencegah bola masuk ke dalam gawang.
Gara-gara insiden itu, Persebaya mendapat peluang tendangan penalti. Bruno maju sebagai eksekutor dan sukses mencetak gol untuk membuat skor imbang 1-1 yang bertahan hingga turun minum.
Persebaya nyaris menambah gol selepas turun minum. Alfan Suaib mendapat kans di depan gawang, tapi sepakannya masih jauh dari sasaran.
Tim tuan rumah terus menggempur pertahanan Barito Putera lantaran unggul jumlah pemain. Meski begitu, belum ada gol tercipta hingga memasuki menit ke-75.
Barito Putera balik menyerang pada menit ke-80. Tembakan Youssef Ezzejjari masih meleset dari sasaran dan situasi imbang ini bertahan hingga waktu normal usai.
Alih-alih laga berakhir seri, Persebaya berhasil mencetak gol kemenangan pada injury time. Tembakan jarak jauh Mohammed Rashid meluncur deras masuk ke gawang Barito dan memastikan kemenangan Bajul Ijo 2-1.
Kemenangan ini mengantarkan Persebaya ke puncak klasemen sementara Liga 1 2024/2025 dengan tujuh poin dari tiga laga. Barito Putera tertahan di urutan ke-10 dengan tiga poin.