Bagikan:

JAKARTA - Real Madrid mencatat rekor terbanyak sebagai juara Piala Super Eropa atau UEFA Super Cup setelah mengalahkan Atalanta 2-0. Pelatih Carlo Ancelotti dan gelandang Jude Bellingham pun memuji habis debut gemilang Kylian Mbappe yang membawa Madrid menjadi juara.

Debut gemilang Mbappe. Pemain yang diperoleh secara gratis dari Paris Saint-Germain ini langsung mencetak gol dalam debutnya bersama Madrid.

Gol kedua Mbappe mengukuhkan kemenangan sekaligus mengantarkan Madrid meraih Piala Super Eropa dalam duel di Stadion National, Warsawa, Polandia, Kamis, 15 Agustus 2024 dini hari WIB. Madrid pun mengukuhkan sebagai penguasa Eropa dan tercatat sudah enam kali menjadi juara.

Mereka menjadi tim paling banyak juara UEFA Super Cup dengan mengungguli Barcelona dan AC Milan yang masing-masing lima kali menjadi juara. Madrid terakhir kali memenangi trofi itu ada 2022. Saat itu, Los Merengues yang sudah ditangani Carlo Ancelotti mengalahkan Eintracht Frankfurt 2-0.

Penampilan gemilang Mbappe pun mengundang pujian Ancelotti. Menurut dia kapten tim nasional Perancis ini membuktikan kualitas dan kemampuannya sehingga tidak sulit beradaptasi dengan rekan-rekannya di Madrid. Mbappe pun memberi kontribusi penting selama 83 menit sebelum digantikan Brahim Diaz.

"Mbappe melakukannya dengan sangat baik. Dia beradaptasi dengan baik pula. Dia bisa bekerja sama dengan Vinicius Junior dan Bellingham. Kami memang memiliki banyak pemain berkualitas. Lebih dari itu, kami mampu bermain bersama dan ini yang kami tunjukkan di pertandingan itu," ucap Ancelotti seperti dikutip laman UEFA.

Di laga itu, Madrid sempat kesulitan menghadapi Atalanta. Berstatus juara Liga Europa, Atalanta memang kurang diunggulkan. Pasalnya, klub Serie A itu menghadapi juara Liga Champions yang bertabur bintang.

Namun Atalanta mampu mengimbangi permainan ofensif Madrid selama 45 menit pertama. Sayangnya, La Dea kehilangan konsistensi dan akhirnya kebobolan di babak kedua. Gelandang Federico Valverde berhasil memecah kebuntuan di menit 59.

Selanjutnya, Mbappe memantapkan keunggulan Los Blancos di menit 68. Gol itu yang meruntuhkan moral pemain Atalanta.

Menariknya, gol-gol itu berawal dari assist Vinicius dan Bellingham yang sesungguhnya rutin membobol gawang lawan. Namun mereka justru menunjukkan sebagai pemain yang menyingkirkan ego demi kemenangan tim.

"Ini pertandingan yang sulit. Namun di babak kedua, penampilan kami sudah lebih baik. Kami menciptakan lebh banyak ruang di depan. Di babak pertama kami memang mengalami kesulitan. Pertahanan Atalanta sangat kuat. Ini yang menyulitkan kami mendapatkan ruang," ucap Ancelotti yang menjadi satu-satunya pelatih yang sudah lima kali memenangi UEFA Super Cup.

Pujian terhadap Mbappe juga diberikan Bellingham. Pemain timnas Inggris yang digeser Ancelotti dan kini bermain di belakang striker ini menuturkan bila Mbappe menunjukkan kualitasnya sebagai pemain terbaik.

"Dia salah satu yang terbaik. Dia sungguh brilian dan tajam dengan kualitas teknik yang luar biasa. Dia juga teman yang sangat baik," kata Bellingham.

"Dia bermain untuk tim, seperti yang lain. Dia pantas mendapat apresiasi lewat penampilannya," ucap Bellingham yang terpilih sebagai Pemain Terbaik atau Player of the Match setelah menunjukkan penampilan yang ekselen.

Dalam analisis panel UEFA, Bellingham selalu memenangkan tekel dan melapis serangan dengan baik. Pemain berusia 21 ini juga menunjukkan kepemimpinan yang berkualitas dan membuat assist untuk gol kedua Madrid.

Usai memenangi Piala Super Eropa, Madrid tidak mendapat liburan karena sudah harus fokus melakoni laga pertama La Liga Spanyol. Apalagi Madrid yang merupakan juara bertahan akan melakukan tandang menghadapi Mallorca, Senin, 19 Agustus 2024 dini hari WIB.

Sementara, Atalanta juga sudah memulai kompetisi Serie A. Mereka melakoni laga tandang melawan Lecce.