Bagikan:

JAKARTA - Putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 sekaligus menjadi ajang kualifikasi untuk Piala Asia 2027. Dengan tuntasnya laga terakhir putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026, ada 18 negara yang lolos ke Piala Asia 2027, termasuk Timnas Indonesia.

Seluruh pertandingan putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 tuntas digelar pada Rabu, 12 Juni 2024, dini hari WIB. Timnas Indonesia menjadi salah satu negara yang melaju ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 sekaligus lolos ke Piala Asia 2027.

Kepastian itu didapat usai Skuad Garuda mengalahkan Filipina 2-0 pada laga terakhir Grup F putaran kedua di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa, 11 Juni 2024, malam WIB.

Kemenangan atas Filipina itu membuat Indonesia menempati posisi runner-up Grup F. Indonesia berhasil mendampingi Irak yang menjadi juara Grup F.

Selain Indonesia dan Irak, sebanyak 16 negara lain juga sudah dipastikan lolos ke Piala Asia 2027.

Piala Asia 2027 akan digelar di Arab Saudi pada 15 Januari hingga 8 Februari 2027. Agenda ini sejatinya bakal berisi 24 tim.

Setelah 18 tim lolos melalui jalur putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026, masih ada enam tiket lagi yang diperebutkan.

Enam slot akan diperebutkan melalui jalur putaran ketiga Kualifikasi Piala Asia 2027 pada 25 Maret 2025 hingga 31 Maret 2026.

Pesertanya berasal dari 18 tim yang tak lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 ditambah Bhutan, Maladewa, dan Laos, serta pemenang playoff antara Sri Lanka vs Kamboja, Timor Leste vs Mongolia, dan Brunei vs Macau.

Daftar 18 Negara Lolos Piala Asia 2027

Arab Saudi (tuan rumah)

Bahrain

Iran

Irak

Jepang

Yordania

Oman

Palestina

Qatar

Australia

Korea Selatan

Uni Emirat Arab

Uzbekistan

Indonesia

China

Kuwait

Kirgistan

Korea Utara