Bagikan:

JAKARTA - Turnamen bulutangkis Indonesia Open 2024 telah memasuki partai final. Digelar di Istora Senayan pada Minggu, 9 Juni, berikut jadwal partai final tanpa wakil tuan rumah. 

Dimulai pukul 12.00 WIB sebanyak lima partai akan digelar untuk menentukan pemenang dari tiap nomor yang berbeda. Namun sayangnya, dalam partai final ini tidak ada satupun wakil Indonesia yang tampil.

Pasalnya, di babak semifinal yang berlangsung sehari sebelumnya Sabar Karyaman/Mohammad Reza tumbang dari wakil Malaysia. Dengan hasil itu, satu-satunya harapan wakil Merah Putih untuk mengamankan final kandas.

Tanpa kehadiran wakil tuan rumah di babak final, partai pamungkas diprediksi tetap berjalan panas. Pasalnya ada beberapa wakil satu negara yang siap saling bunuh demi gelar pemenang.

Di partai pembuka akan tersaji derbi China pada sektor ganda putra. Unggulan satu yaitu Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong akan melawan unggulan kelima Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin. 

Kemudian pada pertandingan kedua akan tersaji pertandingan final ganda putri yang mempertemukan unggulan satu Chen Qing Chen/Jia Yi Fan melawan unggulan kedua Baek Ha Na/Lee So Hee asal Korea Selatan.

Di partai ketiga akan berlangsung final tunggal putri yang mempertemukan unggulan satu An Se Young asal Korea Selatan melawan Chen Yu Fei asal China yang menjadi unggulan kedua.

Berlanjut ke partai keempat akan terjadi laga seru antara unggulan keempat Anders Antonsen asal Denmark melawan unggulan kedua Shi Yu Qi asal China.

Sedangkan di partai penutup akan tersaji ganda putra Malaysia Man Wei Chong/Kai Wun Tee melawan Liang Wei Keng/Wang Chang yang merupakan unggulan kedua asal China.

Berikut Jadwal Final Indonesia Open 2024:

Istora Senayan, Jakarta, Minggu, 9 Juni 

Mulai Pukul 12.00 WIB, Live di Inews dan streaming di Vision+.