Bagikan:

JAKARTA – Turnamen Swiss Open 2024 yang sedang berlangsung pekan ini telah memasuki babak kedua. Indonesia masih punya 11 wakil yang masih bertahan di babak 16 besar.

Indonesia mendapatkan tujuh tiket terbaru pada hari kedua turnamen, Rabu, 20 Maret 2024. Mereka mengekor empat wakil lainnya yang lolos pada hari pertama.

Ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati menjadi wakil terakhir yang memastikan diri lolos ke babak 16 besar turnamen berlevel Super 300 BWF tersebut.

Rehan/Lisa mengalahkan pasangan Jerman, Malik Bourakkadi/Leona Michalski, dengan skor 21-4, 21-9 di St. Jakobshalle, Basel, Kamis, 21 Maret 2024, dini hari WIB.

Perincian total 11 wakil Indonesia yang lolos ke babak kedua terdiri dari satu tunggal putra, satu tunggal putri, tiga ganda putra, empat ganda putri, dan dua ganda campuran.

Tujuh tiket babak kedua teranyar Indonesia didapat oleh Febriana Dwipuji/Amallia Cahaya, Sabar Karyaman/Muhammad Reza, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, Rehan Naufal/Lisa Ayu, Alwi Farhan, dan Gregoria Mariska Tunjung.

Sementara itu, empat tiket babak 16 besar pada hari pertama diamankan Apriyani Rahayu/Siti Fadia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto, dan Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum.

11 Wakil Indonesia di 16 Besar Swiss Open 2024

1. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti

2. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin

3. Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto

4. Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum

5. Febriana Dwipuji/Amallia Cahaya

6. Sabar Karyaman/Muhammad Reza

7. Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri

8. Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja

9. Rehan Naufal/Lisa Ayu

10. Alwi Farhan

11. Gregoria Mariska Tunjung